Home » » Gelar Silahturahmi Dengan Wartawan, Kadispenad : "Tidak ada pencitraan dalam acara hari ini, hanya bersilahturahmi dan bagaimana menyampaikan informasi kepada publik"

Gelar Silahturahmi Dengan Wartawan, Kadispenad : "Tidak ada pencitraan dalam acara hari ini, hanya bersilahturahmi dan bagaimana menyampaikan informasi kepada publik"

Written By ANDI on 31 Mei 2017 | 1:34 PM

PK,.JAKARTA,.Kepala  Dinas Penerangan Angkataan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Deny A Teujeh mengadakan acara silaturahmi  bersama dengan wartawan media massa nasional , di hadiri oleh para Kasubdis Dispenad, Wartawan Media Cetak, Elektronik serta Media Online bertempat di Media Center, Jl. Abd R Saleh I No. 48, Jakarta Pusat pada Rabu (31/5) pagi. 

Kadispenad menyebut silahturahmi hari ini, TNI AD tidak bermaksud untuk membangun citra namun ditujukan untuk membangun dan mempererat komunikasi yang sudah terjalin selama ini antara TNI AD dengan media massa. "Tidak ada pencitraan dalam acara hari ini, semata-mata untuk kita bersilahturahmi  dan  bagaimana menyampaikan informasi kegiatan yang telah dilaksanakan oleh TNI AD kepada publik" ujar Kadispenad. 

Dirinya menyampaikan rasa terima kasih Kepala Staf TNI AD atas kesediaan rekan-rekan wartawan untuk meluangkan waktunya menghadiri  undangan silahturahmi mabesad.

"Mewakili bapak Kasad saya menyampikan ucapan terima kasih serta diharapkan kedepan kita bisa saling bekerjasama dengan baik lagi" imbuh Brigjen TNI Deni A Teujeh.

Pada kesempatan itu juga  Kadispenad menyampaikan rasa kagum dan bangga dengan pemahaman rekan jurnalis  mengenai peristiwa mana saja yang layak untuk diberitakan atau tidak meskipun peristiwa tersebut benar telah terjadi. "Saya mengikuti percakapan  diskusi rekan-rekan wartawan  di berbagai grup WA mengenai suatu peristiwa yang tengah terjadi, terlihat bagaimana rekan-rekan secara bijak menyikapinya. 

Hal ini menunjukkan rekan-rekan wartawan memahami betul mengenai kode etik jurnalis dan dampak yang akan timbul dengan pemberitaan yang dibuat" pungkasnya. (AD)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando