Keterangan Foto: Salah seorang ABK KRI Tanjung Kambani
973 sedang memandu para pelajar TK Hang Tuah 7 dan 11. (Foto Dispen
Kolinlamil).
PK,.Jakarta,
25 April 2017 -- Siswa dari sekolah TK Hang Tuah 7 dan sekolah TK
Hang Tuah 11 mengadakan kunjungan ke salah satu Kapal Perang Republik
Indonesia yang sedang berada di pangkalan. Kali ini KRI Tanjung Nusanive
973 yang berada di jajaran Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) di
Dermaga Markas Komando (Mako) Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara,
Selasa (25/4) menjadi salah satu tujuan kunjungannya.
Sebanyak
212 orang siswa dan 14 orang guru pendamping, dari dua sekolah yayasan
Hang Tuah tersebut di wilayah Jakarta Selatan secara bergantian
melaksanakan kunjungan naik ke KRI Tanjung Nusanive 973.
Kunjungan
pertama dari Sekolah TK Hang Tuah 7 yang beralamat di Jalan Ambalun,
Pondok Labu, Komplek Angkatan Laut Cilandak, kemudian dilanjutkan dengan
kunjungan dari sekolah TK Hang Tuah 11 dari Komplek TNI Angkatan Laut
Seskoal, Cipulir, Kebayoran Lama Jakarta Selatan.
Kunjungan
mereka ini diterima oleh pihak KRI dan selama dalam melaksanakan
kunjungan ke KRI para siswa ini di pandu oleh beberapa orang anak buah
kapal KRI Tanjung Nusanive 973.
Para
siswa ini, sebelum melihat-lihat apa saja yang ada di kapal perang
mereka terlebih dahulu diberi pengenalan tentang apa itu kapal perang
dan apa tugas-tugas yang dikerjakannya. Kemudian siswa-siswa ini
berkesempatan menyaksikan tayangan singkat profil Kolinlamil dan tayang
vidio tentang tugas-tugas yang pernah dilaksanakan oleh KRI Tanjung
Nusanive yang mereka kunjungi tersebut.
Setelah
mereka mendapat penjelasan awal dari pihak anak buah kapal, para siswa
ini yang didampingi guru-gurunya mereka berkeliling melihat-lihat kapal
perang dengan pemanduan dari prajurit KRI Tanjung Nusanive 973.
Sementara
para siswa tersebut rata-rata masih kecil-kecil namun mereka sangat
bersemangat menaiki anak tangga kapal dari dek ke dek hingga anjungan.
Anak-anak
ini walau umur mereka masih kecil, tapi rasa keingintahuan mereka cukup
besar, tak sedikit diantara mereka yang bertanya tentang apa saja yang
mereka lihat di kapal.
Bahkan
anak-anak tersebut mereka mengabadikan kunjungan dengan berfoto bersama
prajurit KRI di beberapa tempat di atas KRI untuk terus dikenang.
Sementara
menurut ketua rombongan sekolah Hang Tuah Ratnawati, S.Pd, yang ikuti
bersama siswa menyampaikan tujuan dari kunjungan siswa-siswinya ke
Kolinlamil ini dimana selain sebagai wisata bahari, juga dalam rangka
untuk memperkenalkan dari dekat tentang kapal perang yang dimiliki TNI
Angkatan Laut khususnya di Kolinlamil.
Posting Komentar