PK,.Jombang.
Padi merupakan salah satu jenis tanaman pangan paling penting didunia.
Padi dalam bahasa latin disebut Oryza sativa L. adalah salah satu
tanaman budidaya yang sangat vital di Indonesia. Meskipun produksi padi
dunia berada pada urutan ketiga setelah jagung dan gandum, namun padi
merupakan makanan pokok sumber karbohidrat utama bagi sebagian besar
masyarakat dunia. Di Indonesia sendiri padi menempati urutan pertama
sebagai bahan makanan pokok sebagian besar masyarakat.
Bintara
Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0814/11 Sumobito Peltu Ach. Alkoiri,
dalam kegiatan peningkatan produksi padi langsung turun ke sawah warga,
untuk pendampingan petani dalam kegiatan menanam padi milik Bapak Shohib
dusun Sarirejo, Desa Trawasan Kecamtan Sumobito seluas 1 H, rabu , 26
April 2017.
Dengan turunnya Babinsa membantu para
petani diharapkan dapat meningkatkan motivasi petani dalam mengolah
lahan pertaniannya untuk mewujudkan swasembada pangan.
Para
Babinsa mempunyai jiwa besar dan tidak ragu-ragu membantu petani dalam
menanam padi bersama-sama masuk ke sawah. Babinsa harus turun langsung
dan membaur bersama petani mulai tahap pembajakan sawah, penanaman padi
dan mengontrol tahap pertumbuhan padi sampai tahap panen. Selain menanam
padi Babinsa juga membantu dalam menyiapkan dan pengolahan lahan,
dengan harapan dapat meningkatkan motivasi dan harapan petani dalam
bercocok tanam. ( alvaro-0814 )
Posting Komentar