Home » , » TK Hang Tuah 21 Banyuwangi Ikrar Anti Narkoba dan HIV/AIDS

TK Hang Tuah 21 Banyuwangi Ikrar Anti Narkoba dan HIV/AIDS

Written By ANDI on 21 Mar 2018 | 1:00 PM



Lantamal V (21/3),--- Ketua Jalasenastri Cabang 6 Korcab V Daerah Jalasestri Armada Timur Ny. Suhartaya didampingi wakil ketua Jalasenatri Banyuwangi mengadakan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan HIV/AIDS kepada siswa-siswi TK Hang Tuah 21 Banyuwangi yang dilaksanakan di Gedung Serba guna Wisma Bahari Markas Komando Pangkalan TNI Angkatan Laut (Mako Lanal) Banyuwangi, Selasa (20/3/2018).

Sebagai Pengawas Yayasan Hang Tuah Banyuwangi dan juga sebagai Ketua Jalasenastri Cabang 6 Korcab V DJAT mengadakan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan HIV/AIDS sejak dini kepada siswa-siswi TK Hang Tuah 21 Banyuwangi, agar para siswa-siswi, mampu memahami Bahaya Narkoba dan obat terlarang lainnya sudah masuk dikalangan anak dibawah umur, sehingga pemberian materi tentang bahaya Narkoba memang harus diberikan sejak usia dini.

Ikrar Anti Narkoba tersebut dihadiri oleh Ketua Jalasenastri Cabang 6 Korcab V DJAT Lanal Banyuwangi, Danden Pomal Banyuwangi, Ka BP Banyuwangi, Pembina Harian Cabang 6 Korcab V DJAT Banyuwangi, Pengurus Komite TK Hang Tuah 21, Perwakilan KPAI Banyuwangi, Siswa-siswi TK Hang Tuah 21 Banyuwangi.

Siswa-siswi TK Hang Tuah 21 Banyuwangi mebacakan ikrar, “Kami Pelajar Hang Tuah, berikrar untuk senantiasa bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjaga kelangsungan hidup Negara kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, menolak Narkoba dan sejenisnya sepanjang hayat dikandung badan, menolak segala aksi pornografi dalam kehidupan sehari-hari, menolak aksi kekerasan dalam pergaulan di lingkungan rumah, sekolah maupun masyarakat.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando