Home » » UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA

UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA

Written By ANDI on 2 Okt 2017 | 7:36 AM


Oleh : Penrem 171/Praja Vira Tama
  
Prajurit dan PNS TNI-AD Garnizun Sorong melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kasaktian Pancasila tahun 2017 dengan Inspektur Upacara Danrem 171/PVT Brigjen TNI Ignatius Yogo Triyono,M.A, dihadiri oleh Kasrem 171/PVT Kolonel Inf Dian Sundiana SE,M.M, para Kasi Korem 171/PVT, para Komandan Satuan dan Ka Balak Aju jajaran Korem 171/PVT, bertempat di lapangan upacara Korem 171/PVT Jl. Pramuka No. 1  Sorong-Papua Barat, Minggu (01/10).

Danrem 171/PVT Brigjen TNI Ignatius Yogo Triyono,M.A menyampaikan Bangsa Indonesia kembali  memperingati hari yang sangat bersejarah bagi terciptanya kehidupan berbangsa dan bernegara di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) . Peringatan Hari Kesaktian Pancasila bukan hanya TNI saja akan tetapi seluruh rakyat Indonesia diharapakan kita tahu akan bahaya Laten PKI yang  harus di waspadai dan memahami bahwa komunis itu masih ada, untuk itu kita jangan pernah takut mengakatan PKI itu illegal, sejak Negara kita memasuki era reformasi mulai terlihat kemunculan PKI, adapun yang mengatakan bahwa komunis itu sudah berlalu sekarang kita maju kedepan akan tetapi itu semua merupakan gaya atau modus dari komunis dengan cara halus untuk menipu rakyat, karena di system pemerintahan kita sekarang sudah di masuki oleh PKI yang ingin menghapus TAP MPRS tahun 66 tentang PKI, walaupun dari pemerintah menyampaikan komunis itu sudah hilang akan tetapi kita harus selalu waspada karena sekarang komunis masuk di pemerintahan dan agama.

Tentara Nasional Indonesia (TNI) adalah benteng Negara terakhir yang mempertahankan NKRI jadi kita harus terus waspada jangan sampai kita terlena,  dan jangan kita juga di masuki, sehingga diputarlah pemutaran film G 30 S / PKI di Korem, Kodim dan Koramil jadi seluruh masyarakat akan mengingat bahwa pernah terjadi sejarah kelam di Indonesia dan  kita tidak ingin itu terulang lagi, diharapkan generasi muda kita tahu bagaimana komunis itu berbuat jahat tidak hanya tahun 1965 akan tetapi sejak tahun 1948 mereka membunuh masyarakat Indonesia berjuta-juta, karena systemnya seperti itu untuk melanggengkan kekuasaan komunis, Upacara Kesaktian Pancasila yang kita laksanakan ini agar kita sadar bahwa Pancasila itu sakti dan Pancasila itu adalah ideologi Negara kita yang paling cocok di Negara Indonesia yang sangat Bhineka berbagai macam suku agama dan ras yang di persatukan dengan Pancasila yang kita selalu ucapkan saat setiap upacara.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando