Home » » Komandan Pusdiklathanudnas Buka Suspa MCC I

Komandan Pusdiklathanudnas Buka Suspa MCC I

Written By ANDI on 3 Jul 2017 | 4:40 PM


Keterangan gambar : Komandan Pusdiklathanudnas Kolonel Lek Supriyanto, S.E., M. Si(Han) sedang menyematkan tanda siswa secara simbolis kepada perwakilan siswa.
PK,.SURABAYA,.Komandan Pusdiklathanudnas Kolonel Lek Supriyanto, S.E., M. Si(Han), Senin (3/7) secara resmi membuka Kursus Perwira MCC (Military Civil Coordination) I Tahun Anggaran 2017 yang diikuti oleh para Direktur, Instruktur serta para siswa bertempat di Aula Pusdiklathanudnas Surabaya.

Upacara pembukaan pendidikan ditandai dengan penyematan tanda siswa secara simbolis kepada perwakilan siswa. Kursus Perwira MCC I akan dilaksanakan selama 3 bulan diikuti oleh 10 siswa dengan kepala sekolah Kapten Lek Santoso

Dalam sambutannya Pangkohanudnas Marsekal Muda TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M yang dibacakan oleh Komandan Pusdiklathanudnas mengatakan bahwa, tujuan diselenggarakan pendidikan Kursus Perwira MCC ini adalah untuk mengembangkan Perwira TNI Angkatan Udara Korps Elektronika agar dapat bertugas sabagai Perwira Military Civil Coordination, dalam rangka mendukung Operasi Pertahanan Udara dengan diberikan pengetahuan dan keterampilan Military Civil Coordination, serta sikap perilaku yang dilandasi jiwa Sapta Marga dan kesegaran jasmani yang baik.

Lebih lanjut dikatakan bahwa kita harus menyadari pentingnya ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan tugas pokok dalam organisasi harus didukung dengan semangat disiplin, loyalitas serta dedikasi yang tinggi. Dalam melaksanakan tugas saat ini, dibutuhkan personel yang profesional dan memiliki wawasan ilmu pengetahuan serta dapat mengikuti perkembangan teknologi kedirgantaraan yang maju sangat pesat. Semua ini merupakan tantangan bagi kita untuk mengadapinya bila dihadapkan pada tugas-tugas yang semakin komplek, jelasnya.

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando