Home » » Dandim 0703/Cilacap Pantau Langsung Arus Mudik Lebaran Di Wilayahnya

Dandim 0703/Cilacap Pantau Langsung Arus Mudik Lebaran Di Wilayahnya

Written By ANDI on 24 Jun 2017 | 1:40 PM


Cilacap,PK, - Untuk mengetahui situasi dan kondisi kelancaran arus balik lebaran, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Ferdial Lubis, MPICT memantau secara langsung arus mudik Lebaran 2017 di di sejumlah titik Pos pengaman yang berada di wilayah Kabupaten Cilacap, Sabtu (24/06).

Hal ini guna memastikan bahwa anggota Kodim 0703/Cilacap benar-benar menjalankan tugasnya didalam membantu pihak kepolisian dalam pengamanan arus mudik lebaran diseluruh wilayah Kabupaten Cilacap. Selain itu, kunjungannya ke beberapa titik pos pengamanan lebaran tersebut guna memberikan motifasi kepada segenap anggotanya agar menjalankan tugas ini dengan baik.

Dikatakan Dandim, Disaat orang lain sibuk dengan persiapan menjelang lebaran dengan segala aktifitasnya, mereka rela bertugas untuk memantau arus mudik serta mengamankan perayaan Hari Raya Idul fitri 1438 H. 
Hal ini harus disadari oleh semua anggotanya bahwa pengamanan lebaran ini menjadi tugas Kodim 0703/Cilacap sebagai satuan teritorial didalam membantu pihak kepolisian diseluruh wilayah Kabupaten Cilacap. Inilah salah satu kontribusi kita kepada negara agar keamanan serta kenyamanan umat muslim khususnya diwilayah Kodim 0703/Cilacap benar-benar dirasakan oleh mereka." terangnya

Selanjutnya usai memberikan motifasi kepada anggotanya yang berada di beberapa pos pengamanan lebaran, Komandan Kodim 0703/Cilacap beserta rombongan melakukan pemantauan ke sejumlah titik pos pengamanan mulai dari daerah Kecamatan Jeruk legi, Karang Pucung, Cimanggu hingga ke perbatasan wilayah Kodim 0703/Cilacap di Kecamatan Dayeuhluhur sekaligus memantau langsung arus mudik disepanjang jalan yang dilewatinya.

Situasi jalannya arus mudik lebaran ini, akan selalu dilaporkan Dandim ke Komando Atas sebagai bentuk pertanggungjawaban sebagai satuan kewilayahan. Kegiatan ini telah berlangsung sejak H-7 sebelum lebaran hingga H+7 setelah lebaran sebagai langkah untuk mengantisipasi keamanan jalannya arus mudik lebaran dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah. (Sty-Pendim0703/Clp)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando