PK,.PEKALONGAN - Tuntutan kebisaan atau keahlian benar-benar
harus dipunyai para anggota Satgas TMMD saat bertugas di lapangan. Hal itu untuk mengatasi kadaan emergensi di
sasaran fisik maupun non fisik. Belum tuntuttan untuk melakukan Komsos ke warga
masyarakat yang merupakan lagu wajib.
Ternyata para anggota Satgas TMMD Reguler ke-98 Kodim
Pekalongan telah menjalakan tuntutan multi kebisaan itu. Terutama di desa
sasaran TMMD, yakni di Desa Rogoselo yang notabene jauh dari perkotaan, sehingga
dalam hal darurat anggota Satgass dituntut bisa menanggulanginya.
Seperti halnya saat
mengerjakan sasaran fisik perbaikan jalan, tiba-tiba ban gerobag sorong
kempes, sementara alat itu sangat dibutuhkan untuk melangsir material. Untuk
pergi ke ibukota kecamatan hanya utnuk menambal ban, jelas tidak memungkinkan.
Untuk itu beberapa anggota Satgas TMMD Pekalognan memperbaiki atau
menambal ban gerobag dorong yang kempes tersebut. (pendim Pekalongan)
Posting Komentar