Home » » Satu Lagi Napi Kabur Lapas Batu Di Tangkap

Satu Lagi Napi Kabur Lapas Batu Di Tangkap

Written By ANDI on 1 Feb 2017 | 11:18 AM

PORTAL-KOMANDO.COM,.(1/2),.CILACAP,.Setelah tertangkapnya Syarjani napi yang kabur bersama satu rekannya M.Husein dari Lapas Kelas I Batu Nusakambangan sepekan lalu, Pagi tadi Rabu (1/2) sekira pukul 05.15 giliran rekannya M.Husein dilumpuhkan petugas gabungan dari TNI, Polri dan Lapas Nusakambangan.

M.Husein ditangkap di depan warung milik ibu Seno Lapas Kelas I Batu Nusakambangan Cilacap.

Penangkapan satu napi yang kabur atas nama M.Husein tersebut dibenarkan Kalapas Batu Aris yang menyampaikan memang benar satu napi yang kabur bersama Syahrani yelah tertangkap tadi pagi, penangkapan terjadi sekira pukul 05.15 di depan warung Lapas Batu Nusakambangan.

Dikatakan kronologis penangkapan bahwa M.Huseiin sebelum ditangkap, mungkin karena kondisi fisiknya yang tidak memungkin karena sepekan dalam pelarian tidak makan dan atau mungkin ingin mencari sesuatu di warung seperti rokok atau kebutuhan lain, dia mendatangi salah satu rumah warga lapas Barno menanyakan warung yang buka.

Setelah itu, Barno menunjukkan warung yang ada di depan lapas batu milik ibu Seno dan Barno karena curiga mengikutinya sampai ke warung. Setelah mengetahui gerak gerik yang mencurigakan, Barno kemudian menginformasikan petugas lapas adanya orang asing yang dia lihat. Dengan sigap informasi tersebut berkembang sampai tim gabungan dan tidak berapa lama tim gabungan datang menyergap dan melumpuhkan M.Husein. Usai dilumpuhkan, M.Husein langsung dibawa ke Lapas Kelas I Batu untuk diamankan.

Pada kesempatan itu pula, Kalapas Kelas I Batu menyampaikan apresiasinya terhadap tim gabungan dari TNI, Polri dan Lapas Nusakambangan atas telah tertangkapnya kedua napi yang kabur tersebut. "Terima kasih kepada tim gabungan TNI, Polri dan juga Lapas Nusakambangan yang telah membantu kami dan berupaya mencari kedua napi yang kabur dari Lapas ini selama sepekan ini", ungkapnya.

Seperti diberitakan beberapa waktu lalu, dua narapidana kasus Narkotika M.Husein (44) tercatat sebagai warga Punti Matangkuli Aceh Utara Nangroe Aceh Darusalam yang divonis 13 tahun penjara dan Syarjani Abdullah (41) warga Jalan Asem RT.1/2 Kel/Kec. Pasar Minggu Jakarta Selatan divonis seumur hidup, kabur pada Sabtu (21/1) sekitar pukul 12.15 WIB. Dua narapidana tersebut baru satu bulan di Lapas Kelas I Batu Nusakambangan, mereka pindahan dari Lapas Cirebon. Kabur melalui tembok pos tengah Lapas Kelas I Batu. (Ist)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando