Home » » Peduli Kebersihan Lingkungan, Koramil 1711-04/Getentiri Kerja Bakti Bersihkan Pasar

Peduli Kebersihan Lingkungan, Koramil 1711-04/Getentiri Kerja Bakti Bersihkan Pasar

Written By ANDI on 31 Agu 2016 | 10:27 AM



PORTAL-KOMANDO.COM,.Pasar merupakan tempat transaksi jual beli barang atau jasa, tempat pemenuhan kebutuhan masyarakat secara langsung, juga tempat lapangan kerja bagi masyarakat sehingga dengan adanya pasar, masyarakat dapat memenuhi kebutuhannya sehari-hari. Namun keberadaan pasar harus tetap dijaga dan dipelihara kebersihannya, sehingga nyaman bagi pengunjung yang datang.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, Koramil 1711/Getentiri bersama dengan masyarakat menggelar kerja bakti membersihkan lingkungan pasar Prabu Asikie, pada Senin 29 Agustus 2016. Sasaran pembersihan mengangkat sampah yang telah menumpuk dan membersihkan lorong jalan tempat penjualan ikan agar terlihat bersih dan rapi. Kegiatan ini juga sebagai upaya merubah mindset masyarakat terhadap pasar tradisional yang terkesan kumuh dan jauh dari kebersihan.

Danramil 1711-04/GTR Mayor Inf Abdul Malik yang ikut terjun langsung dalam kerjabakti tersebut menyampaikan, “ kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami terhadap kebersihan lingkungan, dan agenda kerja bakti ini akan terus kami lakukan untuk menjaga kebersihan bersama-sama, karena ini menyangkut lingkungan bersama agar tercipta kenyamanan bagi pedagang dan pengunjung, “ kata Mayor Abdul Malik di sela-sela kerja bakti.

Lebih lanjut Danramil katakan, “ Masih perlu kerja keras membenahi pasar Asikie, baik di dalam maupun luar pasar. Kita juga perlu pendekatan dari hati ke hati dengan para pedagang, karena pedagang jualah yang bisa menjaga kebersihan disekitar lapaknya,” tandasnya.

Abdul Malik berharap, tidak ada lagi orang membuang sambah sembarangan, karena semua sudah sadar pentingnya menjaga kebersihan. Kepada para pedagang dan para pengujung untuk selalu menjaga kebersihan pasar dan membuang sampah di tempat yang telah disediakan sehingga pasar tidak hanya sebagai tempat jual beli juga dapat digunakan sebagai wisata kuliner yang sehat.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando