Home » , , » Lattek Bajra Yudha Taruna Marinir AAL Di Menbanpur- 1 Marinir

Lattek Bajra Yudha Taruna Marinir AAL Di Menbanpur- 1 Marinir

Written By ANDI on 24 Mei 2018 | 10:34 AM


PK,. (Surabaya). Komandan Resimen Bantuan Tempur-1 Marinir ( Danmenbanpur-1 Mar ) Kolonel Marinir Arinto Beny Sarana menerima satgas Latihan Praktek (Lattek) Bajra Yudha Taruna Marinir Akademi angkatan laut ( AAL) Tingkat IV Angkatan LXIII Ta.2018 di ruang VIP Menbanpur-1 Mar, Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Rabu (23/05/2018).

Sebanyak 36 personil Taruna Marinir Akademi angkatan laut ( AAL) Tingkat IV Angkatan LXIII Ta.2018 terdiri dari 20 personil Taruna Marinir dan 15 personil satgas pendukung dibawah ketua perwira pelaksana Letkol Marinir A. Muhroji, S.Pd. akan melaksanakan Latek Bajra Yudha di jajaran Menbanpur-1 Mar, kegiatan ini rencananya akan di laksanakan selama 3 hari di mulai dari tanggal 23 Mei s/d 25 Mei Ta.2018.

Kegiatan yang secara langsung diterima oleh orang no satu di jajaran Menbanpur-1 Marinir ini di laksanakan di ruang Rupat VIP Menbanpur-1 Mar dan di hadiri oleh para Perwira Staf Menbanpur-1 Mar, para Dansatlak jajaran Menbanpur-1 Mar dan Dankima Banpur-1 Marinir.

Dalam kesempatan tersebut Danmenbanpur -1 Mar memberikan arahan dan penjelasan mengenai tujuan di laksanakannya Lattek di dijajaran Menbanpur-1 Mar dimulai dengan memberikan pengenalan dan pengetahuan kepada Taruna Marinir akademi angkatan laut (AAL) Tingkat IV Angkatan LXIII Ta. tentang sistem kesenjataan maupun alutsista dan laboratorium yang di miliki Menbanpur-1 Marinir, meliputi tata cara penggunaan dan pengoperasionalan kesenjataan, perawatan dan penyimpanannya sesuai ketentuan yang berlaku di Korps Marinir TNI AL. dimulai dari perkenalan profil Menbanpur-1 Mar, perkenalan para pejabat Menbanpur-1 Mar dan Dharma Bakti para prajurit Menbanpur -1 Mar.

Disamping itu Menbanpur-1 Mar merupakan Komando Pelaksana Tugas Pasmar-2" yang senantiasa berperan aktif dalam setiap penugasan maupun latihan dengan sikap profesionalisme yang dimiliki para prajurit Menbanpur-1 Mar, hal ini menjadikan setiap tugas dan penugasan yang diemban Prajurit Menbanpur-1 Mar dapat terlaksana dengan baik, dimana hal ini tentu butuh sebuah proses yang saling berkesinambungan dibutuhkan latihan dan ketrampilan serta profesionalisme yang senantiasa harus dijaga dan dilatih untuk mewujudkan bakal calon pemimpin ataupun calon komandan di jajaran Menbanpur- 1 Marinir, Korps Marinir, TNI AL yang handal. (" Ungkap Danmenbanpur-1 Mar".)

“Saya berharap dari kunjungan ini, para Taruna Marinir AAL Tingkat IV Angkatan LXIII Ta 2018 bisa lebih terinspirasi lebih kompak dan semangat sehingga kegiatan ini menjadi pembelajaran serta pengetahuan dalam menjajaki karir kedepan nantinya, pelajari dan jangan malu bertanya, manfaatkan kegiatan ini untuk menambah ilmu tentang kesenjataan Korps Marinir di jajaran Menbanpur- 1 Marinir" Ujarnya".

Usai pengarahan Danmenbanpur- 1 Marinir kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, pengenalan satuan beserta tugas pokok satuan satuan di jajaran Menbanpur-1 Mar oleh para Dansatlak, dan diakhiri dengan foto bersama seluruh perwira jajaran Menbanpur-1 Marinir.

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando