Home » , » ASPOTMAR KOLINLAMIL TANDA TANGAN PAKTA INTEGRITAS

ASPOTMAR KOLINLAMIL TANDA TANGAN PAKTA INTEGRITAS

Written By ANDI on 16 Mei 2018 | 7:29 PM



JAKARTA, 16 Mei 2018--- Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI R. Achmad Rivai, S.E., M.M. memimpin acara serah terima jabatan Asisten Pembinaan Potensi Maritim (Aspotmar) dari Kolonel Laut (KH) Danny Zulkarnaen, S.H., M.H., kepada Kolonel Laut (P) Hari Mulyadi, S.E., M.M., M.Han, Rabu (16/5) di Gedung Laut Nusantara, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dalam acara tersebut, pejabat Aspotmar yang baru selain diangkat sumpahnya, juga diharuskan menandatangani pakta integritas.

Hal ini merupakan bentuk implementasi dan komitmen Kolinlamil untuk mewujudkan manajemen yang transparan dan akuntabel.

Dalam sambutannya, Pangkolinlamil menyampaikan bahwa Staf Potensi Maritim Kolinlamil merupakan salah satu jabatan strategis di jajaran Kolinlamil yang mempunyai tugas dalam pembinaan melaksanakan angkutan laut nasional (Anglanas) dan menyelenggarakan fungsi staf Panglima Kolinlamil di bidang potensi maritim yang meliputi, perencanaan program dan anggaran, pembinaan kemampuan potensi dan ketahanan wilayah, komunikasi sosial, operasi bakti, karya bakti TNI Angkatan Laut, dan penanggulangan bencana alam dalam rangka mendukung pembangunan nasional serta meningkatkan kemanunggalan TNI AL bersama rakyat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu Pangkolinlamil juga menyampaikan bahwa upaya-upaya positif yang selama ini dilaksanakan oleh Spotmar Kolinlamil sejak dikukuhkan pada 22 Januari 2018 lalu, telah berhasil menunjukkan kualitas kinerja organisasinya dengan menyelenggarakan kegiatan komunikasi sosial dengan masyarakat potensi maritime diwilayah Jakarta Utara.

Menurut Pangkolinlamil, Keberhasilan tersebut tidak terlepas dari hasil kerja keras maupun dedikasi dan kepemimpinan Kolonel Laut (KH) Danny Zulkarnaen, S.H.,M.H. selama menjabat sebagai Aspotmar. ”Atas nama seluruh jajaran Kolinlamil, saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas segala upaya, dedikasi dan kerja keras yang telah Kolonel lakukan selama ini”, ungkap Pangkolinlamil.

Pada kesempatan yang sama, Pangkolinlamil juga mengucapkan selamat kepada Kolonel Laut (P) Hari Mulyadi, S.E., M.M., M.Han., sebagai pejabat baru Aspotmar yang sebelumnya (Mengikuti pendidikan S2 Universitas Pertahanan. Alumni AAL 35 tahun 1989 ini banyak berkecimpung dilingkungan teritorial, mulai dari Pabandya 3 Tasla Staf Teritorial Mabes TNI hingga jabatan Kasubdis Progla Dinas Potensi Maritim (Dispotmar) Mabes TNI AL.

Kepada pejabat baru, Pangkolinlamil menekankan bahwa jabatan yang diemban pada hakikatnya merupakan amanah sekaligus penghargaan dan kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah melalui TNI AL. “Dengan bekal pengalaman diberbagai penugasan sebelumnya, saya percaya Kolonel dapat melaksanakan tugas ini dengan baik” ujarnya. Turut hadir dalam kesempatan itu antara lain Kaskolinlamil Laksma TNI Irwan Achmadi, M.Tr (Han), Irkolinlamil, para Asisten, Kepala Dinas, Komandan Satlinlamil Jakarta serta Komandan KRI yang berada di Pangkalan Jakarta. (Dispen Kolinlamil).
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando