Home » , » Yonif Raider 323 Kostrad Bantu Korban Angin Puting Beliung di Banjar

Yonif Raider 323 Kostrad Bantu Korban Angin Puting Beliung di Banjar

Written By ANDI on 22 Mar 2018 | 5:47 PM


 
BANJAR,.(Penkostrad. Kamis, 22 Maret 2018). Sebanyak 15 Personel Yonif Raider 323/BP Kostrad yang dipimpin Sertu Arto bersama anggota Polres Banjar dan warga masyarakat bergotong royong, bahu membahu melaksanakan karya bakti membantu warga masyarakat yang rumahnya roboh tertimpa musibah bencana alam angin puting beliung di Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari Kota Banjar, Jawa Barat.

Peristiwa angin puting beliung yang disertai hujan ini terjadi pada Rabu, 21 Maret 2018, sekira pukul 16.30 WIB.

Adapun sasaran karya bakti antara lain, pemotongan pohon dan ranting yang menutupi akses jalan, perbaikan atap rumah warga yang porak poranda karena hempasan angin puting beliung dan perbaikan fasilitas tempat ibadah yang rusak.

“Kegiatan yang dilaksanakan merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI/Polri dengan rakyat dimana TNI dan Polri selalu hadir di tengah- tengah masyarakat.

Sementara itu Lurah, Ds Muktisari Feri Angga S.IP mengatakan, dari kemarin upaya untuk membantu masyarakat yang terkena dampak puting beliung sudah dilakukan, namun sarana dan prasarana di Kelurahan masih kurang

Kepala kelurahan menambahkan, setelah bahan material tiba, kita bersama-sama langsung mengerjakannya agar aktivitas warga tidak terganggu.“Karya bakti ini diharapkan dapat membantu warga masyarakat yang terkena musibah angin puting beliung,”tuturnya. Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0613/Ciamis Letkol ARM Reza Nur Fatria S. E, M.Si. HAN,Kapolres Banjar AKBP Twedi Aditya Benniyahdi, Kepala Puskesmas Kecamatan Mukti sari dr. Sudar budi setiawan dan Kepala lurah Feri Angga S.IP.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando