Home » » Samakan Visi dan Misi, Korem 051/Wijayakarta Gelar Sosialiasi Bakti TNI

Samakan Visi dan Misi, Korem 051/Wijayakarta Gelar Sosialiasi Bakti TNI

Written By ANDI on 5 Mar 2018 | 5:37 PM


Bekasi,PK-Disadari tugas di wilayah sangat kompleks, Danramil dibantu Babinsa harus dapat mengantisipasi dan mengolah informasi sekecil apapun atau kegiatan yang rentan terhadap situasi ketahanan wilayah menjadi tantangan tersendiri. Hal itu diungkapkan Danrem 051/Wijayakarta, Kolonel Inf Bobby Rinal Makmun saat membuka Sosialisasi Bakti TNI di Aula Wijayakarta Jl. Niaga Raya Kav. 1 Jababeka Cikarang Baru Bekasi Jawa Barat, Jumat (2/3/18) lalu. Keterangan pers Kodam Jaya yang diterima Portal Komando menyebutkan sosialisasi dilaksanakan untuk menyamakan persepsi, visi dan misi penyelenggaraan Bakti TNI tahun 2018. 
 
Dalam rilis tersbut, Danrem mengegaskan para Danramil dan Babinsa harus mampu mencari cara yang tepat untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah. "Oleh karenanya, implementasikan kegiatan Binter sebagai fungsi utama TNI AD harus dilakukan secara optimal melalui tiga metode yaitu Bintahwil, Komsos dan Bakti TNI. Ketiga metoda tersebut sangat penting dan saling berkaitan satu dengan yg lainnya dalam mendukung tugas di wilayah” tukasnya.

Sementara itu materi sisialisasi diberikan oleh Kasiter Korem 051/Wijayakarta Letkol Arm Joko Triyanto, S.Pd. Dalam paparannya Kasiter menyampaikan bahwa TMMD masih dijadikan program andalan Angkatan Darat bahkan menurutnya masih dinantikan masyarakat khususnya di daerah.

"Kemanunggalan TNI-Rakyat yang diimplementasikan saat TMMD mampu mewujudkan adanya keluarga asuh. Hal ini merupakan salah satu merekrut ataupun menumbuhkan kembali jaring teritorial," papar Joko.

Untuk itu Joko mememinta peserta sosialisasi untuk melaksanakan program Bakti TNI secara baik, tertib administrasi dengan dilengkapi bukti seperti dokumentasi foto dan video.

Sosialiasi diikuti Kasiintel Letkol Inf E. Sinaga, Kasipers Letkol Caj Tuwari, Kasilog Letkol Czi E. Martadinata, para Pasi, para Kabalak, para Pasiter Kodim dan para Danramil jajaran Korem 051/Wijayakarta.(AD)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando