Jakarta, 28 Pebruari 2018 --- Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Yudo Margono, S.E. meresmikan penggunaan kantor Satuan Angkutan (Satang) Kolinlamil di Komplek Perumahan TNI AL Kodamar, Sunter, Jakarta Utara, Rabu (28/2). Pers rilis yang diterima menyebutkan peresmian kantor tesebut juga ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur oleh Panglima Kolinlamil.
Dalam sambutannya, Panglima Kolinlamil mengatakan, sejak Desember 2017 lalu kantor satang telah selesai dibangun, namun untuk pengoperasiannya baru akan digunakan setelah diresmikan. Satuan angkutan (satang) berada dibawah komando Komandan Detasemen Markas (Denma) Kolinlamil dan dijabat oleh seorang perwira pertama berpangkat Kapten. Dikantor seluas sekitar 1000 meter ini, seluruh kendaraan operasional angkutan akan bergerak untuk mendukung pergeseran darat personil maupun material ke berbagai kegiatan.
“Kantor satuan angkutan yang baru ini dibangun untuk memperlancar tugas pokok dalam melaksanakan pergeseran darat baik personil maupun material” jelas Panglima Kolinlamil.
Acara peresmian gedung satang tersebut juga dikemas dengan kegiatan olahraga bersama dan hiburan prajurit.
Jajaran Kolinlamil dengan menggunakan kaos seragam PDHL jalan santai dengan rute berkeliling komplek Perumahan TNI AL Kodamar sambil bernyanyi.
Pangkolinlamil mengadakan kegiatan tersebut untuk meningkatkan rasa kebersamaan diantara sesama prajurit dan untuk menunjukan eksistensi Kolinlamil sebagai salah satu Kotama di TNI AL. "Dengan adanya acara ini kita pupuk terus rasa kebersamaan, berbagai momentum kita manfaatkan untuk kebersamaan, hilangkan ego sektoral. Kita harus selalu bersama dan peduli” tandasnya. Usai jalan santai, Panglima mengajak para prajurit dan PNS Kolinlamil untuk bergembira dan bernyanyi yang diiringi organ tunggal dengan lantunan lagu-lagu yang membuat para prajurit bergoyang bersama.(AD)
Posting Komentar