Bangkalan- Bertempat di ruang Pendopo Kecamatan Bangkalan, telah digelar Sosialisasi Empat Pilar. Hadir dalam kegiatan tersebut Muspika Kecamatan Bangkalan dan Koramil 0829/01 Kota Kodim 0829/Bangkalan. Jumat (24/11/2017)
Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) yang juga dihadiri Danramil 0819/01 Kota Kodim 0829/Bangkalan Kapten Inf Muhadi melalui Batituud Peltu Abdul Wahid.
Pilar, sebuah tiang penyangga untuk bangunan. Sama dengan halnya bangunan sebuah Negara wajib memiliki pilar yang kokoh supaya Negara tersebut tidak mudah roboh atau hancur dan tergoyahkan dengan mudah.
Setiap Negara pasti mempunyai pilar, begitu juga dengan Bangsa Indonesia yang memiliki empat pilar yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Pilar-pilar tersebut bertujuan supaya Negara Indonesia kedepan tidak mudah pecah dan runtuh ketika menghadapi sebuah masalah.
Latar belakang munculnya ke empat pilar tersebut dikarenakan bangsa Indonesia belakangan sudah semakin luntur jiwa kebangsaan atas cinta tanah air-nya sendiri serta semakin terpuruk rasa nasionalismenya.
Diharapkan dengan pilar pilar ini (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) Bangsa Indonesia akan menjadi bangsa yang maju dan tidak mudah untuk dipecah belah.
Posting Komentar