Surabaya,-
Koramil 0830/02 Semampir senantiasa selalu pro aktif dalam menjaga
kamtibmas di wilayah teritorialnya guna memberikan rasa aman dan nyaman
bagi seluruh warga.
Hal
ini diwujudkan oleh Babinsa Koramil 0830/02 Semampir Kelurahan Pegirian
Kec. Semampit Surabaya Serma La Ali yang secara intens memberikan arahan
serta himbauan kepada warganya untuk turut menjaga keamanan di wilayah
Kelutahan Pegirian. Sabtu (19/8/2017)
"Pelaksanaan
tugas ini dalam program Binter yang dilaksanakan Babinsa di wilayah
tugas guna untuk cegah dan deteksi dini serta mengetahui perkembangan
wilayah dan di sisi lain agar Babinsa lebih mempererat kemanunggalan
antara TNI dengan Masyarakat, ungkap Danramil 0830/02 Semampir Mayor Inf
Imam Suyoso,S.Ag.
Posting Komentar