Home » » KODIM 0711/PEMALANG LAKSANAKAN UPACARA BENDERA DAN WISUDA PURNA TUGAS

KODIM 0711/PEMALANG LAKSANAKAN UPACARA BENDERA DAN WISUDA PURNA TUGAS

Written By ANDI on 24 Jul 2017 | 1:45 PM

PK,.Kodim 0711/Pml (24/07)., Kodim 0711/Pemalang melaksanakan Upacara Bendera dan wisuda purna tugas, bertempat di lapangan Makodim 0711/Pemalang pada Senin (24/07). Bertindak sebagai Inspektur upacara Dandim 0711/Pemalang Letkol Inf Edy Supriyadi, S.S., M.M., M. Tr. (Han)., sebagai Komandan Upacara Danramil 06/Bodeh Kapten Czi Jahuri dan sebagai Perwira Upacara Pasipers Kapten Cba Sutiono. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh anggota Kodim 0711/Pemalang baik Militer maupun ASN.

Dalam amanatnya Inspektur  Upacara Dandim 0711/Pml Letkol Inf Edy Supriyadi, S.S., M.M., M. Tr. (Han).,  menyampaikan upacara bendera ini bertepatan dengan minggu militer, Tujuan dari  minggu militer ini antara lain  untuk mengingat kembali norma-norma keprajuritan dan agar tidak lupa jati diri sebagai seorang prajurit. Beliau  atas nama pribadi dan Komando mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh Anggota Kodim 0711/Pemalang baik Militer,  ASN dan keluarganya., karena Senin kemarin (17/07) dilapangan Parade Kodam IV/Diponegoro 
 
Beliau menerima piagam penghargaan Satuan Nihil Pelanggaran,  juga berharap Semoga apa yang telah kita capai ini dapat dipertahankan pada semester II dan seterusnya, dengan petunjuk dan Ridho Allah SWT Kita dapat bersama-sama melanjutkan pengabdian kepada Negara dan Bangsa dengan niat Ibadah kepada Tuhan YME,  bertindak dan berbuatlah sesuai aturan dan norma yang berlaku. Juga disampaikan kepada seluruh anggota Kodim 0711/Pemalang  khusunya yang ada di Koramil sudah mulai berbenah diri, jadikanlah kita TNI AD sebagai pelopor di masyarakat dalam kegiatan apapun terutama dalam kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 72 tahun 2017 nanti. 

Disampaikan juga kepada personel yang purna tugas atas nama Sersan Satu Marsudi Babinsa Ramil 02/Taman dan Sersan Dua Pairin Babinsa Ramil 09/Bantarbolang, beliau atas nama pribadi dan Komando mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengadiannya di Kodim 0711/Pemalang, Wisuda Purna Tugas ini merupakan bentuk penghormatan dan apresiasi dari pemimpin TNI atas darma bakti, dedikasi, loyalitas dan kinerja selama menjadi prajurit TNI khususnya Kodim 0711/Pemalang. Beliau juga berpesan agar selalu menjaga nama baik TNI dan berharap untuk mengaplikasikan hal-hal positif selama berdinas kedalam kehidupan bermasyarakat, menjadi contoh dan tauladan di lingkungan masyarakat dimanapun berada.

Pada kesempatan itu juga Dandim 0711/Pml Letkol Inf Edy Supriyadi, S.S., M.M., M. Tr. (Han)., memberikan piagam cindera mata dilanjutkan kegiatan salaman dan ucapan selamat dari dari seluruh anggota.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando