BANTUL,.Polsek
Imogiri, melalui Kapolseknya Kompol Riono mengajak seluruh anggotanya
untuk terus meningkatkan sinergitas institusi TNI dan Polri. Melalui
momen TNI Manunggal Membangun desa (TMMD)Reguler ke-99 tahun 2017 Kodim
0729/Bantul menurutnya adalah waktu yang tepat untuk terjun dan membaur
bersama prajurit TNI dan masyarakat membangun sekaligus mendukung
program TMMD Kodim Bantul.
Hal
itu disampaikan Kapolsek Imogiri saat menggelar apel bersama anggotanya
di Balaidesa Selopamioro, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul. Dirinya
meminta kepada seluruh anggotanya untuk mendukung dan membantu prajurit
TNI dalam program TMD reguler dengan harapan program tersebut berhasil
dan sukses demi masyarakat.
Kompol
Riono menjelaskan, mengenai bentuk bantuan apa yang akan diberikan
jajaranya dalam gelar TMMD Reguler di Desa Selomapiooro sudah
dikoordinasikan secara menyeluruh. Dimana Polri melalui Polres Bantul
dan Polsek Imogiri akan menerjunkan anggotanya membatu sasaran fisik
maupun non fisik.
Atas kepedulian dalam rangka sinergitas itu, Dansatgas TMMD Kodim Bantul, Letkol Inf Agus Widianto mengucapkan terimakasih.
Posting Komentar