PK,.Pendiv2
– Salah satu upaya yang dilakukan seorang Komandan Satuan adalah
senantiasa berada ditengah-tengah anak buahnya. Hal tersebut ditujukan
untuk menumbuhkan rasa kebersamaan antara Komandan dan anggota yang
dipimpinnya.
Hal
tersebutlah yang senantiasa dilakukan oleh Komandan Detasemen Peralatan
Divisi Infanteri 2 Kostrad, Letkol Cpl Ahmad Rasli, S.T., dimana ia
senantiasa meluangkan waktu untuk bersama sama anggotanya dalam setiap
kesempatan. Seluruh personil Denpal Divif 2 Kostrad mengikuti pengarahan
komandan bertempat di Lapangan Apel, Jumat (26/5).
Pada
kesempatan tersebut, Letkol Cpl Ahmad Rasli, S.T. menghimbau kepada
seluruh anggota agar memperhatikan aspek keamanan perorangan baik
kegiatan di dalam satuan maupun di luar terlebih menjaga pergaulan
dengan masyarakat. “Selalu menjaga kebugaran jasmani dengan berolah raga
secara teratur sehingga mampu tampil prima, juga meningkatkan
kemampuan militer umum seperti menembak, navigasi darat dan keahlian
dalam bela diri yongmoodo”, jelasnya.
Selain itu,
ia juga menambahkan, “Perhatikan kebersihan di lingkungan perkantoran
dan perumahan, serta tingkatkan profesionalisme prajurit yang
dikaitkan dengan tugas dan fungsi pokok Denpal Divif 2 Kostrad sebagai
Satuan yang melayani dalam hal pemeliharaan, pembekalan materiil
se-Jajaran Divif 2 Kostrad”, tegas Rasli.
Diakhir
pengarahan beliau menyampaikan atensi khusus kepada anggota mengenai
kehidupan dalam militer yang senantiasa dinamis dan selaras dengan
perkembangan jaman. Semakin banyak tuntutan terutama mengenai
profesionalisme prajurit sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing
serta menghindari segala bentuk pelanggaran yang dapat mengakibatkan
kerugian bagi personil dan keluarga ataupun mencemarkan nama baik
satuan.
Posting Komentar