Home » » Panglima TNI : Hukum Kasih Membawa Damai di Papua

Panglima TNI : Hukum Kasih Membawa Damai di Papua

Written By ANDI on 17 Okt 2016 | 6:42 PM



PORTAL-KOMANDO.COM,.PAPUA,.(Puspen TNI). Manusia merupakan ciptaan Tuhan dan harus saling mengasihi sesama manusia seperti mengasihi diri sendiri. Umat Kristiani yang menerapkan hukum kasih benar-benar sesuai dengan perintah Tuhan, maka tidak akan terjadi masalah apapun bahkan dapat membawa damai di dunia. Demikian disampaikan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo saat meresmikan Gereja Katolik Santo Yosep di Jl. Poros Logpon Km 4 Dekai, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua, Senin (17/10/2016).

Panglima TNI juga menyatakan bahwa, sesama Umat Kristiani di Papua harus saling tolong menolong dan saling mengasihi. “Semuanya damai dan dapat menjabarkan perdamaian, sehingga benar-benar di Papua menjadi tempat membumikan nilai-nilai ajaran Injil serta membawa damai untuk semuanya,” harap Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Dalam kesempatan tersebut Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo juga menyerahkan kitab suci 9 Alkitab, 780 buku ajaran Katolik, 480 buah Rosario dan dua Patung Bunda Maria, kepada Gereja Katolik Santo Yosep. “Saya berpesan gereja ini sudah bagus, tolong pelihara dan jangan sampai gereja sepi dari umat, mungkin pak Pastor bisa mengatur lagi, sehingga gereja ini benar-benar ramai,” ujarnya.

Panglima TNI juga mengucapkan terimakasih kepada Pangdam XVII/Cen Mayjen TNI Hinsa Siburian beserta jajarannya atas bantuan dalam pembangunan Gereja ini. “Saya bersama Pangdam membantu mempercepat pembangunan Gereja dan saya bersyukur sekali bisa bersama para Jemaat di rumah Tuhan, suatu hal yang luar biasa bagi kita semua,” pungkas Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Usai peresmian Gereja Katolik Santo Yoyep, Pendeta Jhon Djonja atas nama pribadi dan umat Katolik mengucapkan terimakasih kepada Panglima TNI atas perhatian karena telah membantu pembangunan Gereja ini, selanjutnya dilaksanakan doa bersama. @ATR
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando