Home » » Kolonel Marinir Hermanto Jabat Komandan Brigade Infanteri-3 Marinir

Kolonel Marinir Hermanto Jabat Komandan Brigade Infanteri-3 Marinir

Written By ANDI on 1 Sep 2016 | 12:45 PM

PORTAL-KOMANDO.COM,.-LAMPUNG,.Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) RM Trusono S.Mn. memimpin serah terima jabatan Komandan Brigif-3 Marinir di Lapangan Apel Brigif-3 Marinir, Padang Cermin, Lampung, Rabu (31/09/2016).

Jabatan Komandan Brigade Infanteri-3 Marinir diserahterimakan dari pejabat lama Kolonel Marinir Werijon kepada Kolonel Marinir Hermanto, S.E, M.M yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Perencanaan dan Anggaran Komandan Korps Marinir, Selanjutnya Kolonel Marinir Werjon akan menempati jabatan baru sebagai Dosen di Sekolah Staf Komando Angkatan Laut (SESKOAL).

Dalam amanatnya Dankormar mengatakanserah terima jabatan merupakan proses kesinambungan pembinaan satuan, yang memiliki makna substansi untuk mendorong semangat pembaruan dan penyegaran pemikiran yang diorientasikan pada peningkatan kinerja organisasi.

Dengan demikian pergantian jabatan bertujuan untuk meningkatkan kualitas organisasi sehingga diharapkan organisasi menjadi lebih efektif dalam pelaksanaan tugas pokoknya dan dapat diartikan pula sebagai peluang dan sekaligus tantangan untuk membangun reputasi, prestasi, serta sejauh mana nilai-nilai kepemimpinan dapat dikembangkan dan di implimentasikan.

Brigade Infanteri-3 Marinir sebagai komando pelaksana korps Marinir yang berkedudukan di bawah Dankormar, yang memiliki tugas pokok yaitu : membina, menyiapkan dan menyediakan kekuatan unsur tempur dalam melaksanakan operasi amfibi, operasi pertahanan pantai dan tugas-tugas lainnya dalam rangka mendukung tugas pokok Korps Marinir.

“Sejak berdirinya hingga saat ini, Brigade Infanteri-3 Marinir telah mampu memberikan kontribusi positif bagi Korps Marinir. Untuk menghadapi perkembangan situasi kedepan, Brigade Infanteri-3 Marinir agar selalu meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan satuan serta terus membina, meningkatkan dan memantapkan profesional, berkarakter, dan di cintai rakyat,tetap harmonis dan bersinergi antara aparatur pemerintahan, Militer, Kepolisian dan masyarakat setempat, perlu pertahankan dan di tingkatkan, untuk bahu-membahu dalam upaya memecahkan persoalan yang dihadapi masyarakat sekitarnya” Tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor satu di jajaran baret ungu mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kolonel Marinir Werijon atas pengabdian serta dedikasi yang tulus dalam memimpin dan memajukan Brigade Infanteri-3 Marinir, sehingga menjadi lebih baik dan dapat dibanggakan.

Turut hadir dalam upacara tersebut Danpasmar-2 Brigjen TNI (Mar) Hasanudin, Asops Dankormar Kolonel Marinir Edi Juardi, Aspers Dankormar Kolonel Marinir NuriAndrianis Jatmiko, Aslog Dankormar Kolonel Marinir Suherlan S.E., Wakapolda Lampung Kombes Pol Krisna Mukti, Danrem Garuda Hitam Kolonel Kav Supriyatna, Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Yana Hardiyana, Bupati Pesawaran H. Dendi Ramadhona ST, Bupati Lampung TimurChusnunia Chalim, Wakil Bupati Lampung SelatanNanang Ermanto. serta undangan di jajaran Pemprov Lampung.





Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando