PORTAL-KOMANDO.COM,.-Sintang. Komando Resor Militer 121/Abw (Korem 121/Abw) melaksanakan Kegiatan Senam Erobik, Selasa (29/7) Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat di lapangan upacara Makorem 121/Abw ,kegiatan erobik ini bertujuan untuk menjaga kesehatan,kebugaran dan
Kemampuan fisik maupun kekompakan anggota maupun ibu-ibu Persit agar senantiasa terpelihara dengan baik.
Kegiatan senam erobik ini diikuti oleh anggota dan ibu-ibu Persit di bawah pimpinan Ketua Koorcabrem 121/Abw Ibu Nunik Widodo Iryansyah melaksanakan apel pagi gabungan langsung berpakaian erobik, setelah melaksanakan apel pagi yang diambil oleh Kasipersrem 121/Abw Kolonel Inf A. Samsul, S. Sos selanjutnya Prajurit beserta ibu-ibu Persit melakukan rangkaian kegiatan yang diarahkannya. seperti manfaat dan kegunaan dari pada senam erobik tersebut.
Dalam pelaksanaan senam erobik dipimpin oleh instruktur senam yang sudah professional,dengan diiringi lagu-lagu yang enerjik sebagai pembakar semangat. Mengingat pentingnya kesehatan bagi tubuh sehingga timbul kesadaran dari anggota dan ibu-ibu Persit untuk melaksanakan senam erobik, walaupun keringat bercucuran keluar namun wajah-wajah ceria tetap terpancar dari para anggota dan ibu-ibu semua.
Dengan adanya senam erobik yang rutin dilaksanakan diharapkan kekompakan,kerjasama,saling bersilaturahim dan soliditas antara anggota dan ibu-ibu Persit Korem 121/Abw dapat terwujud disamping itu untuk menjaga agar kesehatan serta kebugaran tubuh dapat terjaga dengan baik sehingga anggota dan ibu-ibu Persit lebih bersemangat dalam bekerja.
Posting Komentar