Home » » PERSIT KODAM V/BRAWIJAYA MENGGELAR SOSIALISASI BAHAYA NARKOBA DAN LGBT SERTA PEMAHAMAN HUKUM

PERSIT KODAM V/BRAWIJAYA MENGGELAR SOSIALISASI BAHAYA NARKOBA DAN LGBT SERTA PEMAHAMAN HUKUM

Written By ANDI on 1 Apr 2016 | 4:35 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Pendam5,.-Surabaya – Persit Kartika Chandra PD V/Brawijaya dan Dharma Pertiwi Daerah E, menggelar kegiatan Ceramah bahaya Narkoba dan LGBT serta Pemahaman Hukum bertempat di Gedung Balai Prajurit Makodam V/Brawijaya, Surabaya. Kamis 31 Maret 2016.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya sekaligus Ketua Dharma Pertiwi Daerah E, Ny. Rini Sumardi dalam sambutannya mengatakan, “kegiatan ceramah ini, merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun ke-70 Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya dan Hari Ulang Tahun ke-52 Dharma Pertiwi Daerah E, dengan tujuan untuk membekali Ibu-ibu tentang masalah Bahaya Narkoba, bahaya yang ditimbulkan akibat LGBT dan pemahaman masalah hukum terkait perselingkuhan, agar nantinya dapat bermanfaat tidak saja bagi diri pribadi, akan tetapi juga bagi keluarga, organisasi dan lingkungannya,” jelasnya.

Hal ini penting untuk dipahami bersama, dengan melihat berita diberbagai media massa tentang bahayaNarkoba, maraknya fenomena LGBT dan perselingkuhan dengan segala akibat yang ditimbulkannya. Untuk itu, pada kegiatan ceramah ini panitia telah mengundang beberapa nara sumber yang memiliki kompetensi untuk memberikan ceramah dan pencerahan tentang ancaman dan bahaya Narkoba bagi generasi muda dan keluarga Persit Kartika Chandra PD V/Brawijaya dan Dharma Pertiwi Daerah E, termasuk gaya hidup LGBT dan kasus perselingkuhan, yang kesemuanya itu jelas-jelas bertentangan dengan ajaran agama apapun juga.

Diakhir sambutannya, Ny. Rini Sumardi, berharap “agar ceramah ini setidaknya akan memberikan bekal tambahan bagi kita semua untuk mencegah dan menyelamatkan anak-anak dan keluarga kita. Lebih dari itu, sebagai warga Persit Kartika Chandra Kirana dan Dharma Pertiwi kita harus bisa berperan aktif dalam upaya mendukung kampanye anti Narkoba dan antisipasi dampak yang timbul akibat perilaku LGBT yang sekarang ini gencar disuarakan oleh Pemerintah dan lembaga-lembaga non pemerintah lainnya. 

Menyadari betapa pentingnya materi-materi ceramah yang akan kita terima dalam kegiatan ini, saya mengharapkan agar ibu-ibu sekalian dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Silahkan ditanyakan, terhadap hal-hal yang dirasakan belum jelas,” pungkasnya.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando