Home » » Usai Shalat Idul Adha Dzikir Minta Hujan

Usai Shalat Idul Adha Dzikir Minta Hujan

Written By ANDI on 24 Sep 2015 | 5:01 PM

         
Foto Portal Komando.
Foto Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Toto R. Soedjiman menyerahkan hewan kurban secara simbolis kepada Panitia Qurban Makodam XII/Tpr

PORTAL-KOMANDO.COM,. Kubu Raya, Karena kabut asap yang membahayakan kesehatan Prajurit Kodam XII/Tpr melakuan shalat Idul Adha 10 Dzulhijah 1436 H, Kamis (24/09) di Aula Makodam XII/Tpr, Jl. Arteri Alinyang No. 1 Sungai Raya, Kubu Raya, Kalbar. Imam dan Khatib Idul Adha kali ini adalah Ustadz Dr. Samsul Hidayat, S.H. dari Sekolah Tinggi Agama Islam Pontianak.

Dalam khutbahnya Ustadz Samsul mengatakan bahwa hadirnya Idul Adha yang selalu diiringi dengan qurban dan ibadah haji, menjadi fenomena tersendiri dan dinikmati sebagai hari besar yang penuh nuansa kepedulian dan ketakwaan kepada Allah.
 

“Secara normatif menyiratkan makna kepedulian, solidaritas, persatuan dan cinta kasih umat Islam dan begitupun hendaknya bagi Prajurit kodam XII/Tpr dengan masyarakat Kalbar”, tuturnya.Lanjut Ustadz Samsul, jika semangat kepedulian, kebersamaan dan solidaritas selalu diasah dalam setiap kata dan perbuatan, maka dipastikan keluarga besar Kodam XII/Tpr akan menjadi kiblat, panutan dan rujukan bagi masyarakat dalam menjalankan pekerjaan dan kehidupan sehari-hari.
 

Pada kesempatan yang sama juga dilakukan dzikir dan doa untuk memohon kepada Allah Swt untuk menurunkan hujan agar kabut asap yang terjadi di Kalbar segera hilang.
 

Sementara itu usai melaksanakan shalat Idul Adha Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Toto R. Soedjiman menyerahkan hewan kurban secara simbolis kepada Panitia Qurban Makodam XII/Tpr. Qurban kali ini Makodam XII/Tpr menyembelih sejumah 14 ekor Sapi dan 7 ekor Kambing.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando