Home » » Dankodiklat Pimpin Sertijab Danpussenif, Dirlat, Danpusdik Pom, dan Danpusdik Bekang

Dankodiklat Pimpin Sertijab Danpussenif, Dirlat, Danpusdik Pom, dan Danpusdik Bekang

Written By ANDI on 4 Sep 2015 | 7:51 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Komandan Kodiklat TNI AD Letjen TNI Agus Sutomo, S.E., yang juga menjabat sebagai Pangdam Jaya memimpin upacara Serah Terima Jabatan (sertijab) Danpussenif dari Mayjen TNI Binsa Siburian kepada Mayjen TNI Pribadi Agus Irianto. Sertijab Dirlat Brigjen TNI Ganif Warsito kepada Kolonel Inf Bambang Burseno, Sertijab Danpussenkav Brigjen TNI Mulyanto kepada Kolonel Kav Anang Dwitomo, Sertijab Danpusdik Pom dari Kolonel Cpm Rudi Yulianto kepada Kolonel Cpm Wahyu Sapto Nugroho, Sertijab Danpusdik Bekang dari Kolonel CBA Achmad Kholik,S.Sos kepada Kolonel Cba Mirsa Yani, bertempat di Aula Kodiklat TNI AD Jl. Aceh, Bandung, Jumat (4/9).
 
Dalam sambutannya Letjen TNI Agus Sutomo, S.E., menyampaikan saya mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama atas pengabdiannya selama ini dan saya juga mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru,saya yakin dengan pengalaman dan kemampuan yang dibawa dapat mengembangkan dan sumberdaya kemampuan terhadap doktrin dan mampu melaksanakan tugas yang lebih baik.
 
“Peningkatan kualitas prajurit TNI akan mampu melaksanakan tugas khususnya di kodiklat TNI AD dan sudah banyak kemajuan yg telah dicapai oleh pejabat yang lama dan untuk pejabat yang baru tinggal ditingkatkan dan berprestasilah yang setinggi tingginya ,didiklah prajurit kita agar menjadi prajurit yang handal dan dapat diandalkan untuk kepentingan Bangsa dan Negara yang kita cintai ini”. Tegas Letjen TNI Agus Sutomo, SE.
 
Lebih lanjut Letjen TNI Agus Sutomo, S.E., menyampaikan bahwa serah terima jabatan adalah sebuah dinamika yang sangat dinamis dan merupakan pembinaan karir bagi seluruh prajurit yang nantinya akan mendapatkan kesempatan untuk berfikir lebih dalam menjabat jabatan baru yang akan di emban serta merupakan usaha dari komando untuk mewujudkan profesionalisme dalam tubuh TNI AD.
 
Tak lupa Letjen TNI Agus Sutomo, SE., Mengucapkan terima kasih atas dedikasi para pejabat lama yang diberikan sebagai bentuk pengabdian kepada Negara melalui Kodiklat TNI AD. Disamping itu kepada para Pejabat Baru Letjen TNI Agus Sutomo, S.E., mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di kesatuan yang baru, “Fokuskan diri kalian untuk mewarnai satuan baru yang kalian pimpin, lakukanlah yang terbaik dan Jadilah pemimpin yang mengemban teguh amanah” Pungkas Letjen TNI Agus Sutomo yang dalam kegiatan ini didampingi oleh Ny. Minurlin Agus Sutomo.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando