Home » » TNI Manunggal, KB Kesehatan Layani Masyarakat Tambora

TNI Manunggal, KB Kesehatan Layani Masyarakat Tambora

Written By ANDI on 27 Agu 2015 | 7:11 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Dalam rangka pencanangan penggalangan TNI Manunggal KB Kesehatan (TMKK) Tingkat Kota Jakarta Barat 2015, Kodim 0503/JB bekerjasama dengan Pemkot Jakbar melaksanakan kegiatan TMKK bertempat di samping Mal Season City, Tambora, Jakarta, Rabu (26/08).
 
Kegiatan yang bertemakan "Melalui kerjasama kemitraan Pemkot Administrasi Jakarta Barat dengan TNI, Kita Tingkatkan Penguatan dan Percepatan Pencapaian Sasaran Program Kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga."
 
Dandim 0503/JB Letkol Inf M. Asmi mengatakan, pengendalian jumlah penduduk lewat program Keluarga Berencana (KB), khususnya di wilayah Jakbar ini, harus dilakukan secara intensif, agar tercapainya keluarga kecil yang berkualitas di wilayah tersebut, dengan harapan dapat meningkatkan tingkat kesejahteraan masyarakat Jakbar.
 
Menurutnya, agar program KB ini berhasil di wilayah Jakbar, perlu di sosialisasikan secara intensif, mulai dari tingkat Kota sampai dengan tingkat paling rendah yaitu tingkat RT dan melibatkan stake holder seperti pihak swasta dalam program ini.
 
Dandim menjelaskan, kegiatan ini meliputi pelayanan KB gratis untuk 300 akseptor, pengobatan umum 200 orang, pengobatan gigi 50 orang, penyuluhan KB dan Narkoba 150 pelajar, pemberian bibit mangga 50 buah, pemberian bibit lele 500 ekor, pemberian sembako 750 paket, dan 5 stand bazaar dari Koramil 02/TB.
 
Menurut Walikota, program KB ini merupakan salah satu program primadona Pemkot Administrasi Jakbar, dengan cara salah satunya pelayanan jemput bola, baik dilakukan oleh Kodim 0503/JB serta jajarannya.
 
“Dengan meningkatkan partisipasi masyarakat sebagai peserta KB, pada akhirnya meningkatkanya kesejahteraan keluarga. Sekarang nggak perlu banyak anak, yang penting berkualitas,” ujar Anas. Keluarga kecil dari program KB ini lanjutnya, akan mengurangi beban sosial Pemkot Jakbar.
 
Turut hadir antara lain Pabandya bhakti TNI Sterdam Jaya Letkol Czi Edi Martadinata, Kapolsek Tambora Kompol Wirdanto, Camat Tambora Mursidin, Kasudin Kesehatan, para Lurah se Kecamatan Tambora, Perwira Seksi (Pasi) serta para Danramil se Kodim 0503/JB.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando