Home » » Danrem 071/WK Tinjau Latihan Latihan Posko I Wijayakusuma Perkasa XL Kodim 0703/Cilacap

Danrem 071/WK Tinjau Latihan Latihan Posko I Wijayakusuma Perkasa XL Kodim 0703/Cilacap

Written By ANDI on 17 Mei 2018 | 8:07 PM


Cilacap - Komandan Korem 071/Wijayakusuma Kolonel Kav Dani Wardhana S.Sos, M.M., M. (Han) tinjau langsung pelaksanaan Latihan Posko I " Wijayakusuma Perkasa " XL Tahun 2018 di Markas Kodim 0703/Cilacap, Kamis (17/05). Kedatangannya disambut Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Yudi Purwanto di Aula Satya Kartika, tempat berlangsungnya Latihan Posko I Tahun 2018.

Selaku Komandan Korem yang membawaih 9 Kodim termasuk didalamnya Kodim 0703/Cilacap, pengecekan tersebut dirasa sangat penting guna melihat langsung sejauh mana keseriusan Kodim 0703/Cilacap dalam melaksanakan Latihan Posko I sehingga harapannya latihan ini mampu diimplementasikan dilapangan bersama instansi terkait lainnya khususnya didalam menanggulangi bahaya alam tsunami yang terjadi di wilayahnya. " Dihadapkan tugas kewilayahan, latihan ini perlu dilakukan Kodim 0703/Cilacap didalam menangani bencana alam tsunami, tentunya bersama instansi terkait lainnya dan ini merupakan upaya pimpinan guna meningkatkan profesionalisme Prajurit dan Satuan TNI AD," tutur Kolonel Kav Dani Wardhana.

Sementara itu didalam latihan tersebut, Danrem melihat langsung bahwa sasaran latihan posko I yang harus dicapai, telah mampu ditunjukkan Kodim 0703/Cilacap. Hal ini terlihat dari berjalannya kegiatan prosedur hubungan komunikasi antara komandan dan stafnya, terlaksanakannya komando pengendalian dalam satuan operasi bantuan kepada pemerintah daerah, terlaksanakannya koordinasi dengan aparat terkait lainnya serta mampu mengambil keputusan dengan cepat dan tepat dalam menghadapi persoalan di lapangan. 

Dengan latihan ini maka dapat diukur kesiapan satuan dalam menyelesaikan masalah yang timbul di lapangan dan selanjutnya evaluasi latihan yang ada nantinya, dapat dijadikan perbaikan dan penyempurnaan baik menyangkut protap, prosedur, taktik maupun kodal dalam rangka meningkatkan kesiapan satuan dalam menjalankan tugas pokoknya di lapangan. (U/S)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando