Batang-Dandim
0736/Batang Letkol Kav Henry Rudi Judianto Napitupulu,S.Sos
melaksanakan anjangsana ke Pondok Pesantren Darul Ulum Desa Tragung
Kecamatan Kandeman Kabupaten Batang, Jum'at (13/04/18).
Kedatangan
Dandim 0736/Batang beserta rombongan ke Ponpes Darul Ulum disambut oleh
Pimpinan Ponpes KH. Maulana Zaenul Isroqi beserta para pengasuh Ponpes
Darul Ulum dan Santri-santrinya.
Sambutan KH. Maulana Zaenul Isroqi,Saya selaku pimpinan Ponpes Darul Ulum mengucapkan terimakasih kepada Dandim 0736/Batang beserta rombongan,dengan
kedatangan Dandim beserta rombongan ke Ponpes Darul Ulum Desa Tragung
Kecamatan Kandeman ini kita harapkan bisa memberi motivasi kepada
Santri-santri disini,kami berharap Dandim bersedia memberikan arahan dan pencerahan kepada Santri-santri disini,"pungkasnya".
Adapun arahan dan pencerahan Dandim 0736/Batang kepada Santri-santri Ponpes Darul Ulum diantarany,kedatangan
Dandim beserta rombongan ke Ponpes Darul Ulum Desa Tragung ini,
merupakan salah satu bentuk Kemanunggalan TNI dengan Para Ulama dan
Santri-santrinya,dengan Kemanunggalan TNI dengan Para Ulama dan Santri akan tercipta Sinergitas yang baik.
Pondok
Pesantren merupakan sarana pendidikan non formal yang bertujuan untuk
membentuk karakter seseorang, kita harapkan nantinya ada Santri dari
Ponpes Darul Ulum ini yang menjadi pemimipin.
Jaman kemerdekaan dulu, Para Ulama dan Santri ikut andil dalam mengusir penjajah dari bumi pertiwi,oleh karena itu kita sebagai penerus bangsa, mari kita menyusun kekuatan guna menjaga kedaulatan NKRI, "imbuh Dandim".
Setelah
selesai memberikan pencerahan kepada Santri, Dandim 0736/Batang memberi
Kenang-kenangan cindera mata berupa tulisan Kaligrafi Surat Yasin
kepada KH. Maulana Zaenul Isroqi. (Pen-0736)
Posting Komentar