Makassar,
Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) yang menjadi Tuan Rumah pada
Upacara Pembukaan Operasi Penegakkan Ketertiban (Gaktib) dan Yustisi
Polisi Militer (POM) TNI tahun 2018 melaksanakan Gladi Upacara Pembukaan
bertempat di Dermaga Layang Mako Lantamal VI, Rabu (31/01/2018). Gladi
upacara melibatkan satu kesatuan setingkat kompi (SSK) kelompok perwira
gabungan POM TNI, 1 SSK POM DAM, POM AL, POM AU dan Provost Polda
Sulsel, 1 SSK gabungan Marinir, Armed dan Brimob Polda Sulsel.
Upacara
yang akan mengambil tema Dengan Operasi Gaktib dan Yustisi Tahun 2018,
Polisi Militer Berkomitmen Meningkatkan Kedisiplinan, Ketaatan Hukum dan
Loyalitas Prajurit Dalam Rangka Menjaga Netralitas untuk Mendukung
Tugas Pokok TNI ini akan dilaksanakan pada hari Kamis Tanggal 01
Februari 208
Sejumlah
undangan telah disebar kediantaranya Forkopimda dan sejumlah Pejabat
dari TNI/POLRI maupun Pemerintahan Sipil baik Provinsi Sulsel maupun
Kota Makassar.
Dalam
Upacara Pembukaan Operasi Gaktib dan Yustisi tersebut, nantinya Irup
akan menyematkan tanda Operasi Gaktib dan Yustisi kepada masing – masing
perwakilan dari POM TNI.
Untuk
diketahui, Operasi Gaktib dan Yustisi yang dilaksanakan bertujuan
meningkatkan disiplin dan tata tertib serta kepatuhan hukum serta
menekan tingkat pelanggaran – pelanggaran prajurit TNI maupun PNS TNI.
Posting Komentar