Home » , » Danramil 0814/03 Tembelang Tekan Masyarakat Jangan Terjerumus Narkoba

Danramil 0814/03 Tembelang Tekan Masyarakat Jangan Terjerumus Narkoba

Written By ANDI on 15 Des 2017 | 2:07 PM


Jombang. Tingginya penggunaan narkoba di Indonesia meningkat dari tahun ke tahunnya. Kerugian materil dan kejahatan yang diakibatkan oleh narkoba bisa digolongkan dalam kejahatan dan kerugian yang luar biasa dan serius. Terlebih lagi narkoba bersifat lintas negara dan terorganisasi, sehingga menjadi ancaman nyata yang membutuhkan penanganan serius dan mendesak.

Untuk itu Perang terhadap narkoba memerlukan kerjasama semua pihak. Pemberantasan penyalahgunaan Narkoba bukan saja tugas dan tanggungjawab pemerintah namun diperlukan juga kepedulian dan partisipasi masyarakat secara aktif, untuk itu Pemerintah desa Pulorejo Kecamatan Tembelang menyelenggarakan posko sambung rasa, jum’at 15 Desember 2017 bertempat di balai desa Pulorejo.

Dalam kegiatan posko sambung rasa tersebut mengambil materi ahaya penyakit menular, narkoba dan pencegahannya, Sosialisasi ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan remaja tentang penanggulangan narkoba serta meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan remaja akan bahaya HIV/AIDS.

Kapten Arh Ribut. S selaku Danramil 0814/03 Tembelang menyampaikan melalui Sosialisasi ini diharapkan para remaja mampu menumbuhkan cara berfikir positif , berprasangka baik pada orang lain juga pada Allah SWT, bahwa Allah SWT pasti akan memberikan yang terbaik untuk hambaNya. Menurut pakar Neurologi bahwa pikiran dapat mempengaruhi sel dan DNA manusia dan dapat menyebabkan mutasi genetika secara positif dan maupun negatif. Maka diharapkan para remaja mengisi pikiran mereka ilmu dan informasi positif.

“ Narkoba sangat berdampak Negatif bagi kehidupan bangsa , Narkoba dapat merusak karir serta keharmonisan keluarga. karena itu saya tekiankan warga desa Pulorejol beserta keluarganya untuk menjauhi Narkoba jangan sampai terjerumus.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando