Home » » BABINSA SEGET : JADIKAN DISTRIK SEGET TERTATA RAPI DAN BERSIH!

BABINSA SEGET : JADIKAN DISTRIK SEGET TERTATA RAPI DAN BERSIH!

Written By ANDI on 30 Okt 2017 | 4:50 PM

Sorong, Senin (30/10/17). Babinsa Koramil 1704-07/Seget Serka Gede Maha Wira bersama Kepala kampung Wayankede Bapak Hance Anggololy dan aparat Kampung menyerahkan bantuan kepada masing-masing RT/RW yang berada dikampung Wayankede distrik Seget Kabupaten Sorong.

Bantuan perlengkapan kebersihan tersebut meliputi Mesin Babat 4 Unit, Gerobak 4 Unit, Cangkul 8 Buah, Sekop 8 Buah dan Garuk – garuk sampah 8 Buah. Babinsa Koramil 1704-07/Seget Serka Gede Maha Wira Mengatakan “Jangan dilihat dari bentuk dan nilai bantuannya, tapi lihat dari fungsinya, Mudah-mudahan dengan bantuan ini kawasan kampung Wayankede distrik Seget kian tertata rapi dan bersih,” ujarnya saat menyerahkan bantuan secara simbolis.

Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian, kedekatan sekaligus terciptanya rasa solidaritas Babinsa dalam membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat di wilayah binaannya. Para RT dan RW dikampung Wayankede distrik Seget sangat berterima kasih kepada Babinsa Koramil 1704-07/Seget  dan juga kepada Bapak  Hance Anggololy sebagai kepala kampung di wilayah tersebut.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando