Home » » Sepak Terjang Babinsa Bantu Petani Kab. Kep. Yapen

Sepak Terjang Babinsa Bantu Petani Kab. Kep. Yapen

Written By ANDI on 22 Feb 2017 | 7:29 AM



PORTAL-KOMANDO.COM,.YAPEN,.Tak perlu diragukan lagi, saat ini sepak terjang Babinsa dalam aktivitas kesehariannya membantu kesulitan warga dirasakan positif oleh masyarakat, baik itu dalam bentuk perbantuan tanggap darurat bencana ataupun dalam bidang ketahanan pangan. Kebersamaan Babinsa ditengah-tengah warga sangat dibutuhkan guna membantu terwujudnya kehidupan masyarakat yang harmonis dan sejahtera dalam berbagai bidang.

Seperti yang terlihat di Kampung Imandoa, Distrik Anotaurei, Kab. Kep. Yapen pada Selasa 21/02/2016, Serda Saharuddin, Babinsa Koramil 1709-01/Yapsel bersama warga melaksanakan pemeliharaan tanaman kedelai diatas lahan tanam milik Bpk. Otto Woru seluas + 0,75 Ha. Hal ini dilakukan agar kedelai yang sudah ditanam beberapa waktu lalu dapat tumbuh subur dan terawat dengan baik sehingga memperoleh hasil panen yang maksimal.

Babinsa yang dikenal terampil ini tanpa canggung mencabuti gulma maupun rumput-rumput yang tumbuh disela-sela tanaman kedelai. “Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kami yang telah menjadi bagian dari masyarakat kampung ini. Kami hanya dapat membantu tenaga saja tidak lebih.” Ucap Saharuddin. Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa, untuk meningkatkan hasil panen kedelai, maka tanaman kedelai harus selalu diperhatikan kondisinya, baik itu dalam hal pengairan, pemupukan ataupun perawatan terhadap hama yang dapat memberikan dampak pada hasil panen nantinya .

Senada dengan pernyataan Saharuddin, Otto Woru selaku pemilik lahan mengatakan, tanaman kedelai harus selalu dibersihkan dari gulma, juga diberikan pupuk yang cukup sehingga akan tumbuh dan memberikan hasil panen yang maksimal, tentu hal ini harus kontinyu dilaksanakan. “Sejauh ini dalam masa persiapan lahan hingga masa panen, saya selalu dibantu oleh Babinsa dari Koramil, dan ini tentu sangat meringankan beban saya sebagai petani.” Ungkap Otto Woru. “Tidak ada ungkapan lain selain rasa terima kasih atas perhatian dan pendampingan bapak-bapak dari Koramil. Saya yakin hal ini juga dirasakan oleh para petani di wilayah lain.” Tutur Otto Woru. “Harapan yang lebih besar semoga kebersamaan kami ini, khususnya dalam hal peningkatan luas tambah tanam mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat”. Imbuhnya.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando