Home » » Kasau Berikan Penghargaan Tim Voli

Kasau Berikan Penghargaan Tim Voli

Written By ANDI on 22 Feb 2017 | 10:01 PM





Keterangan Gambar : Kasau Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP menyerahkan piagam penghargaan kepada salah satu pemain Tim voli putra TNI AU di Mabesau Cilangkap, Jakarta. (Foto Dispenau / 2017).

PORTAL-KOMANDO.COM,.JAKARTA,.(22/2),.Tim bola voli putra putri TNI Angkatan Udara telah menorehkan sejarah baru, masing-masing tampil sebagai juara pertama pada kejuaraan Nasional Divisi Utama PGN (Perusahaan Gas Negara) Livoli 2016 berlangsung di blora bulan Desember 2016 yang dikuti 13 tim putra putri dari klub voli terbaik di Indonesia.

Tim voli putra TNI AU dalam final mengalahkan Bhayangkara Surabaya Samator melalui perjuangan ketat 3-2, sedangkan tim voli putri TNI AU menumbangkan tim favorit Bank Jatim dengan skor mencolok 3-0.

Dua tim voli yang menjuarai divisi utama PGN Livoli 2016 ini, Rabu (22/2) di Mabes TNI Angkatan Udara mendapat apresiasi dan penghargaan dari Kasau Marsekal TNI Hadi Tjahjanto,S.IP yang dihadiri para pejabat TNI AU maupun official dan para pemain.

Kasau Marsekal TNI Hadi Tjahjanto,S.IP menyatakan, keberhasilan yang diraih harus dijadikan motivasi untuk selalu berlatih dan tidak cepat merasa puas diri, sehingga dimasa yang akan datang tim putra atau putri TNI AU tetap bisa mempertahankan prestasinya, bahkan dapat lebih ditingkatkan lagi.

“Perlu saya ingatkan, tidak akan selamanya kalian dapat menggeluti dunia olahraga karena faktor usia, untuk itu profesi sebagai seorang prajurit harus menjadi pemikiran, karena seiring berjalannya waktu kalian akan bertugas sebagaimana sumpah yang diucapkan saat dilantik”, tegas kasau.

Oleh karena itu lanjutnya, ditengah-tengah kesibukan sempatkan belajar sesuai bidangnya sehingga dapat memahami tugas dan tanggungjawabnya sesuai profesi.

Kepada pelatih, Manajer dan Official Kasau berharap, pembinaan dan latihan terus dilaksanakan sehingga mampu mengharumkan nama TNI Angkatan Udara di tingkat nasional maupun internasional.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando