PORTAL-KOMANDO.COM,.-Jayapura – Dansatgas 122/TS Letkol Inf Kohir yang didampingi oleh staf Satgas menyambangi salah satu desa diperbatasan RI - PNG yaitu Kampung Kibay yang berada di Distrik Arso Timur Kabupaten Keerom.
Kedatangan rombongan Dansatgas Yonif 122/TS disambut oleh para tokoh masyarakat, ketua adat, Kepala Kampung, ketua pemuda. Tak ketinggalan dalam penyambutan tersebut hadir juga Ondoafi Kp. Kibay dan beberapa warga setempat. Kunjungan yang dilakukan Dansatgas Pamtas Yonif 122/TS ini adalah bagian dari tugas Satgas disamping mengamankan perbatasan RI-PNG juga dalam rangka membantu masyarakat perbatasan dalam mengatasi kesulitan masyarakat perbatasan yg tersebar di beberapa kampung perbatasan RI-PNG.
Dalam kunjungannya tersebut, Letkol Inf Kohir mengadakan tatap muka dengan para tokoh masyarakat dan menanyakan beberapa kesulitan dan permasalahan di kampung mereka. Satu persatu dari para tokoh masyarakat yang hadir menjelaskan keinginan dan harapan kepada Dansatgas Yonif 122/TS terkait dengan permasalahan yang mereka miliki.
Dalam tatap muka tersebut disampaikan permasalahan tentang penerangan listrik untuk kampung yang belum masuk, gotong royong sesama warga yang belum sepenuhnya dimiliki kesadarannya oleh warga dan pendapatan hasil kebun khususnya buah pinang yang selalu dikendalikan oleh para tengkulak. Mereka sangat berharap kehadiran Satgas dapat memberikan solusi disamping tugasnya selaku aparat pengaman perbatasan RI-PNG.
Atas pertanyaan dan keluhan yang disampaikan oleh warga tersebut, lalu Letkol Inf Kohir menanggapi dan memberikan beberapa arahan sesuai dengan kapasitasnya selaku Satgas Pamtas Perbatasan. Dalam arahannya Kohir menyampaikan beberapa saran dan masukan utk warga diantaranya himbauan kepada seluruh warga agar kompak dan saling bahu membahu dalam memajukan Kampung nya. Sikap toleransi antar warga serta tolong menolong dlm bermasyarakat juga disampaikan dlm pertemuan tersebut. Terkait dengan pendapatan hasil panen komoditi kampung yaitu buah pinang, Kohir menyarankan agar membentuk kelompok tani buah pinang dan membentuk KUD di kampung nya.
Kohir bertutur "saya sdh memberikan arahan agar harga buah pinang tdk dipermainkan oleh tengkulak, maka mereka harus berani dan sepakat untuk menahan hasil panen mereka dengan harga yang standar, dan mereka perlu membentuk KUD atau sebuah wadah yang sejenisnya". Pada kesempatan itu juga Danpos Kaliasin Lettu Sugiharto yg bertanggung jawab utk membina di Kampung Kibay menyampaikan kesiapannya dlm membantu warga binaannya dlm mengatasi kesulitan warganya. "Saya siap membantu warga masyarakat Kibay yang selama ini sdh menjalin kerjasama yang baik bersama-sama saya dan anggota Pos Kaliasin" tutur Sugiharto yang dihubungi melalui telp selular
Posting Komentar