Home » » Dandim 1016/Plk Irup pada Upacara Bendera hari Senin di SMA Negeri 1 Palangkaraya

Dandim 1016/Plk Irup pada Upacara Bendera hari Senin di SMA Negeri 1 Palangkaraya

Written By ANDI on 1 Feb 2016 | 10:30 PM

PORTAL-KOMANDO.COM,.-Palangkaraya, Komandan Kodim 1016/Plk Letkol Arm Heri Suprapto S.Pd sebagai Irup pada upacara Bendera hari Senin tanggal 1 Pebruari 2016 di lapangan Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Palangkaraya. Upacara dihadiri Kadin Pendidikan dan Kebudayaan Palngkaraya, Pasiter Kodim 1016/Plk, Kepala Sekolah SMAN 1 beserta dewan Guru, dan siswa siswi SMA I Palangkaraya.

Dalam Amanatnya Dandim 1016/Plk menyampaikan bahwa Disiplin merupakan modal awal untuk meraih kesuksesan yang dimulai dari diri pribadi hingga bersosial dengan lainnya, selain itu tentang permasalahan kenakalan Remaja saat ini, Perkembangan teknologhi sekaligus dampak negatif dan Poositifnya, Narkoba dan akibatnya, serta Pengaruh ajaran Sesat yang berkembang saat ini.

Usai upacara dilanjutkan pembekalan Teritorial yang disampaiakan oleh Pasiter Kodim 1018/Plk. Upacara ini rutin dilaksanakan setiap awal bulan di sekolah sekolah yang telah menjadi agenda staf Teritorial Kodim 1016/Plk dalam rangka ikut membangun komunikasi sosial yang baik dan bisa berguna untuk membangun suasana positif serta kondusif yang menghasilkan daya kinerja dan kerjasama diberbagai bidang guna membantu tugas Pemerintah Daerah.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando