Home » » Babinsa Koramil 01/Kota bersama Petani lakukan Penyemprotan Padi

Babinsa Koramil 01/Kota bersama Petani lakukan Penyemprotan Padi

Written By ANDI on 26 Feb 2016 | 11:29 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Bangkalan,- Babinsa Koramil 01/Kota, jajaran Kodim 0829/Bangkalan Serda M Syafii bersama petani melaksanakan penyemprotan tanaman padi milik Poktan Ambudi Makmur yang diketuai Dhofir di Desa Kramat Kecamatan Kota, Kabupaten Bangkalan. Jum’at 26 Februari 2016.

Menurut Danramil 01/Kota, Kapten Inf Mohammad Heriyanto, mengungkapkan bahwa, “tujuan dari program ini adalah meningkatkan hasil panen yang berkelanjutan,” katanya.

"Untuk mewujudkan program peningkatan produksi pangan di Bangkalan, Babinsa Koramil 01/Kota siap mendampingi petani baik menyangkut serangan penyakit kresek maupun blast. Babinsa akan cepat melapor dan melakukan koordinasi dengan UPT serta penyuluh pertanian yang ada di tempat. Harapan kami dengan adanya saling kerjasama yang baik seperti ini semua dapat diatasi dan harapan swasembada pangan yang kita harapkan bisa tercapai sesuai dengan rencana," tegas Kapten Inf Mohammad Heriyanto

Dalam pelaksanaan penyemprotan padi Babinsa Serda M Syafii, sebagai Upsus untuk memotivasi petani dalam mengolah tanaman padi dan mencari keterangan pupuk yang diterima sesuai dengan RDKK serta harga yang telah ditentukan.

Babinsa Serda Purnomo dapat merasakan petani yang mengerjakan lahan tadah hujan sangat terasa kebutuhan air pada pemupukan masa tanam curah hujan sudah berkurang.

Apalagi padi sudah mulai meteng maka petani sudah mulai memakai pompa air belum lagi ditemukanya hama walang sangit sehingga berpikir lagi usaha penyemprotan untuk berhasilnya panen guna mewujudkan swasembada pangan Nasional.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando