Home » » Babinsa Bantu Petani Turun Ke Sawah

Babinsa Bantu Petani Turun Ke Sawah

Written By ANDI on 29 Feb 2016 | 11:13 PM

 
PORTAL-KOMANDO.COM,.-Babinsa Koramil Kodim 1701/JP turun langsung ke sawah-sawah untuk membantu petani Kampung Karyabumi Distrik Namblong Kabupaten Jayapura. Adapun luas lahan persawahan yang berada di Kampung Karyabumi Distrik Namblong Kabupaten Jayapura adalah seluas 250 Ha yang baru-baru ini telah di panen. Lahan persawahan sampai dengan saat ini yang belum di panen sisa 20 Ha kemudian lahan yang telah di bajak sudah mencapai 15 Ha sedangkan yang sudah ditanami ulang seluas 2 Ha. Untuk yang lainnya sementara dalam tahap pembersihan.

Sertu Keliopas Abrauw dalam menjalankan tugasnya mendampingi para petani mengolah lahan persawahan tidak hanya sekedar bertindak hanya sebagai pendamping akan tetapi juga ikut serta membantu para petani dalam proses awal mulai dari pembajakan sampai dengan panen. Hal ini dilakukan sebagai bentuk nyata pelaksanaan serbuan Teritorial Kodim 1701/JP dan kepedulian TNI dalam mewujudkan program pemerintah untuk menyukseskan Swasembada pangan di wilayah kerja Teritorial masing-masing.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Para Babinsa mempunyai jiwa besar dan tidak ragu-ragu membantu petani dalam menanam padi bersama-sama masuk kesawah. Babinsa harus turun langsung dan membaur bersama petani mulai tahap pembajakan sawah, penanaman padi dan mengontrol tahap pertumbuhan padi sampai tahap panen. Hal ini dilaksanakan sebagai upaya pendampingan para Babinsa kepada kelompok tani yang menjadi binaannya masing-masing.

Diharapkan dengan turunnya Babinsa disawah sebagai pendamping di wilayah binaannya masing-masing dapat meningkatkan hasil panen serta dapat memberi motivasi kepada para petani, sehingga petani Kampung Karyabumi Distrik Namblong dapat mengolah lahan pertaniannya dengan maksimal dan hasil panen yang diperoleh dapat meningkat. Kodam XVII/Cenderawasih sebagai komando kewilayahan akan selalu mendorong dan mendukung program pemerintah yang mencanangkan program swasembada pangan nasional dengan menerjunkan aparat teritorialnya para Babinsa untuk selalu bersama masyarakat petani dalam meningkatkan hasil panen. Apabila hasil panen meningkat maka kesejahteraanpun semakin meningkat.

Dengan meningkatnya kesejahteraan maka ketahanan nasional akan semakin kuat dengan didukungnya ketahanan pangan yang kuat pula. Diharapkan dua tahun kedepan ketahanan pangan di Indonesia sudah terwujud sehingga harapannya di masa yang akan datang Indonesia menjadi negara swasembada pangan yang mumpuni serta tidak perlu lagi mengimpor beras dari negara lain. Dengan ketahanan pangan yang kuat maka ketahanan nasional secara otomatis akan semakin kuat dan situasi keamanan juga akan semakin kondusif dikarenakan rakyatnya sejahtera.


Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando