PORTAL-KOMANDO.COM,.-Abepura - Jum'at (30/10) Penerimaan Calon Tamtama Prajurit Karier Gelombang II tahun anggaran 2015 wilayah Korem 172/PWY telah sampai pada tes Mental Ideologi dan Wawancara. Hal tersebut disampaikan oleh Kaajenrem 172/PWY Mayor Inf P. Sitindaon S.Sos saat ditemui di sela-sela kegiatan.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa dalam penerimaan kali ini diikuti 59 orang putra daerah yang berasal dari berbagai wilayah di jajaran Korem 172/PWY. Penerimaan putra daerah ini sesuai dengan surat Pangdam XVII/Cenderawasih untuk seleksi calon Tamtama dan Bintara PK diharapkan dapat diutamakan putra-putri daerah Papua.
Pihak panitia sangat serius dan kerja keras dalam menyeleksi para calon, agar apa yang diharapkan oleh pimpinan atas dapat tercapai dan mendapatkan calon prajurit yang baik.
Selama mengikuti jalannya tes para calon sangat antusias. Salah satu calon menuturkan bahwa dirinya sangat berharap dapat lulus dan menjadi salah satu anggota TNI AD asal Papua yang dapat dibanggakan oleh bangsa negara.
Beberapa tes yang wajib diikuti yakni Administrasi oleh Ajenrem, Kesehatan oleh Denkesyah Waena, Jasmani oleh Jasrem dan MI/Wawancara oleh Sintelrem.Pendam 17 Cenderawasih.
Posting Komentar