Home » » PANGDAM JAYA MERAMAIKAN ACARA EAT BULAGA DENGAN PROGRAM CILIWUNG BERSIH INDAH DAN SEHAT

PANGDAM JAYA MERAMAIKAN ACARA EAT BULAGA DENGAN PROGRAM CILIWUNG BERSIH INDAH DAN SEHAT

Written By ANDI on 8 Jun 2015 | 3:33 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Pada hari senin pagi tgl 8 juni 2015 tepatnya di Kampung Bidara Cina Jatinegara Jakarta Timur di Bantaran Kali Ciliwung, Telah di meriahkan oleh Team dari acara Eat Bulaga yang di putar setiap harinya pada pukul 08.00 WIB yang disiarkan di Anteve. 

Banyak warga yang berdatangan untuk melihat secara langsung acara Eat Bulaga di kampong Bidara Cina ini. Pangdam Jaya beserta anggota Kodam Jaya menghadiri acara ini terutama di sekitar bantaran Kali Ciliwung.

Dalam kesempatannya Kali ini pada acara Eat Bulaga Kodam Jaya di beri kesempatan tampil dalam tema Ciliwung besih indah dan sehat. Kebersihan lingkungan merupakan salah satu hal yang sangat penting karena sangat besar kaitanya dengan kesehatan dan kelestarian lingkungan sekitarnya. Bukan hal yang mengagetkan lagi apabila setiap kali turun hujan Jakarta dan sekitarnya di hantui dengan musibah banjir. Tentunya itu merupakan dampak dari lingkungan yang tidak dijaga kebersihanya terutama di aliran sungai. Salah satu sungai yang menjadi jantung ibukota adalah sungai Ciliwung.

Pangdam Jaya Mayjen Agus Sutomo didampingi Kapendam Jaya Kolonel Inf Heri Prakosa Ponco Wibowo menyampaikan, agar sungai yang selama ini menjadi sumber banjir itu bisa menjadi tempat wisata nan indah.

Bukan hanya itu, Pangdam Jaya sendiri punya harapan lebih tinggi. Agus ingin agar Ciliwung bisa menjadi ikon Jakarta dengan segala fasilitas menunjang sehingga bisa menjadi tempat wisata hingga sebagai sarana transportasi.

"Ciliwung menjadi ikon Ibukota Jakarta dan bisa jadi sarana transportasi air, juga tempat wisata. Selama ini hampir tidak ada yang peduli dengan sungai Ciliwung. Sebenernya agak berat karena musuhnya masyarakat yang bandel, kalau masyarakat disiplin akan mudah.

Sebelum mengakhiri acra Eat Bulaga terdapat segmen yang din anti warga kampung Bidara Cina tersebut yaitu segmen Tantangan Rejeki Outdoor (Tanjidor) Segmen ini bertujuan mencari tiga peserta untuk mengikuti sebuah permainan yang sudah dipersiapkan.

Salah satu peserta dari Kodam Jaya yaitu Kapten Inf Jamal Agung ikut mengikuti lomba nyanyi dengan judul jangan pura-pura membuat ramai suasana pada acara tersebut, dan Pangdam Jaya ikut bergoyang dan bernyanyi “Bersih-Bersih kali Ciliwung” bersama-sama dengan warga kampung Bidara Cina.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando