Home » » KORAMIL 17 RAJEG MENGGANDENG KELOMPOK TANI SABANA MANDIRI

KORAMIL 17 RAJEG MENGGANDENG KELOMPOK TANI SABANA MANDIRI

Written By ANDI on 20 Apr 2015 | 5:27 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Dalam Rangka mensukseskan Upaya Khusus kegiatanSwasembada Pangan TA. 2015. Anggota Koramil 17/Rajeg menggandeng beberapa Kelompok Tani Sabana Mandiri, binaan Lurah Sukatani menanam 1 Ha Jagung di wilayah Kabupaten Tangerang.

Hal ini dilakukan sebagai usaha memperdayakan dan menggugah semangat-semangat petani, diharapkan Kelompok-kelompok Tani dengan turunnya anggota Koramil 17/Rajeg dapat mendorong petani lain untuk lebih sungguh-sungguh bercocok tanam baik di kebun maupun di sawah. 

Sebelum penanaman jagung dimulai Danramil 17/Rajeg Kapten Inf Derma Sitorus, memberikan himbauan agar petani, tumbuh semangat bercocok tanam, ingat bahwa pekerjaan pada sektor pertanian itu dapat menjamin masa depan, karna langsung dapat dikelola, diukur dengan kebutuhan kita sehari-hari.

Lebih Jauh Danramil 17/Rajeg Kapten Inf Derma Sitorus menyampaikan kepada para warga dan masyarakat di kelurahan Sukatani “mari kita bekerja bersama-sama, seluruh anggota Babinsa telah dikerahkan untuk mendampingi para petani diseluruh Kec. Rajeg, membantu para Penyuluh untuk memberikan contoh tata kelola bercocok tanam yang benar”.

Apa bila kelompok tani mendapatkan kendala silahkan adukan dan laporkan kepada Babinsa di wilayah setempat , maka kita akan berusaha menjembatani, melaporkan secara berjenjang kepada pihak yang berwenang untuk mengambil kebijakan agar secepatnya diberi jalan keluar atau bisa cepat diatasi. Setelah selesai memberikan arahan Danramil 17/Rajeg Kapten Inf Derma Sitorus melakukan kegiatan penanaman bersama-sama dengan warga Sukatani, juga turut hadir PPL Husni Tamrin Kel. Sukatani dan Lurah Sukatani.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando