Home » » Kodim 0508/Depok Laksanakan Pendampingan Ketahanan Pangan

Kodim 0508/Depok Laksanakan Pendampingan Ketahanan Pangan

Written By ANDI on 16 Apr 2015 | 8:38 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Kodim 0508/Depok tidak pernah lelah dalam melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan, demi terciptanya swasembada pangan di wilayah Depok, Jawa Barat. Hal ini terlihat dari kegiatan masing-masing koramil jajaran Kodim 0508/Depok, Jawa Barat, yang melakukan berbagai kegiatan pendampingan ketahanan pangan, seperti kegiatan pembajakan tanah, membersihkan lahan jagung, penyemprotan jagung di pengasinan, pemupukan NPK, pendampingan panen padi, Penyulaman Padi IR 64 umur 32 hari, sampai dengan kegiatan pembersihan saluran air.

Seperti yang dilakukan prajurit Koramil 03/Sukmajaya Kodim 0508/Depok, yang melaksanakan pembajakan tanah oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) kalimulya Serma Bejo dan Serma djumadi dengan anggota klompok tani Cinta Tani 2,di kelurahan Jatimulya, Kecamatan Cilodong.

Begitu juga dengan Serka Iwan dan Serda Begus dari Koramil 05/Sawangan, yang melakukan pembersihkan lahan jagung dan penyemprotan jagung di pengasinan, dengan usia tanam 30 Hari dan ketinggian tanaman 40 cm sampai dengan 60 cm, serta jumlah daun antara 6 sampai dengan 7 daun.

Lain halnya lagi dengan Koramil 04/Bojong Gede, yang melakukan kegiatan pemupukan NPK oleh Serka Budiman dengan Kelompok tani setempat, pada padi usia 31 Hst, tinggi padi 32 cm dan jumlah anakan 4-6 anakan.Yang tak kalah pentingnya, Sertu Suwardi dari Koramil 07/Limo, melaksanakan pendampingan panen padi di Kelurahan Grogol, pada luas lahan padi yangg panen 3000 m2 dengan hasil 1,8 ton, yang pada 2014 lalu hasil panennya dengan luas lahan yangg sama yaitu 1,4 ton.

Kegiatan penyulaman Padi IIR 64 umur 32 hari di lahan seluas 1500 meter, juga dilakukan oleh Pelda budi, Serda Agus dan Serda Bambang dari Koramil 01/Pancoranmas, dengan kelompok Tani Cipayung.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando