Home » » EMPAT PESAWAT F-16 LAKSANAKAN LATIHAN KILAT DAN CAKRA DI LANUD HALIM

EMPAT PESAWAT F-16 LAKSANAKAN LATIHAN KILAT DAN CAKRA DI LANUD HALIM

Written By ANDI on 2 Mar 2015 | 3:03 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Sejak Minggu (1/3) Empat Pesawat Tempur dari Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Magetan, telah mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma untuk melaksanakan Latihan Kilat dan Cakra Kosekhanudnas I tahun 2015. Pada, Senin (2/3) dilaksanakan tiga sortie penerbangan F-16 di area udara DKI Jakarta dan Jawa Barat, masing-masing sortie dua pesawat.  Sebelum kegiatan latihan dimulai, dilaksanakan briefing penerbangan di ruangan Kodal Latihan di Skadron Udara 31 dipimpin Pangkosek Hanudnas I Marsma TNI Fahru Zaini Isnanto, SH,MDS.     

Menurut Pangkosek Hanudnas I, Latihan Kilat Kosekhanudnas I dilaksanakan selama dua hari (2-3/3) bertujuan untuk menguji kemampuan dan kesiapan personel tempur strategis dan personel Ground Control Intercept Radar (GCI) agar kesiapsiagaan operasi dalam sistem pertahanan udara nasional terpelihara dengan baik. “Untuk itu, selama pelaksanaan latihan selain mengedepankan profesionalisme tugas juga harus memperhatikan perkembangan cuaca dan senantiasa memperhatikan faktor-faktor yang mendukung tercapainya keselamatan dalam penerbangan,” ujar Pangkosek.

 Sementara itu Mayor Pnb Anjar “Beagle” Legowo sebagai Komandan Skadron Udara 3 menyatakan empat pesawat F-16 meliputi 1601,1605,1609 dn 1625 diawaki oleh tujuh penerbang. Sedangkan ground crewnya berjumlah 51. Ditambahkannya Latihan Kilat dan Cakra Kosekhanudnas I akan dilaksanakan oleh crew Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi hingga tanggal 5 Maret 2015 mendatang. 
@Anditomryan




Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando