www.portal-komando.com,.-Warga perbatasan, khususnya di Desa
Salore, Kecamatan Tasifeto Timur, Belu, saat ini boleh berbangga karena sudah
mampu membuat tape.
Keterampilan tambahan untuk mendukung
ekonomi keluarga ini, diperoleh secara gratis dari anggota Satgas Pamtas
RI-RDTL Yonif 514/R Kostrad, yang kini bertugas di Pos Salore. Proses
pengolahan tape itu menggunakan bahan dasar singkong yang selama ini merupakan
pekerjaan utama warga Bondowoso, Jawa Timur.
Dansatgas Mayor Inf Muhammad Nas,
S.I.P. menyebutkan, pada tanggal 16 Februari 2015 lalu, di Pos Salore Satgas
Pamtas RI-RDTL Yonif 514/R Kostrad, telah menggelar pelatihan keterampilan
membuat makanan dengan bahan dasar singkong.
Jenis makanan yang dibuat adalah
makanan khas Bondowoso, Jawa Timur, tempat Yonif 514/R berasal yaitu berupa
tape, prol tape, dan tape bakar. Pelatihan tersebut dihadiri 15 orang anggota
PKK Desa Tulakadi dan dua tokoh agama setempat. Pelatihan diberikan oleh dua
orang anggota Pos Salore yang sudah dibekali kemampuan tersebut.
Pelatihan membuat makanan berbahan
dasar singkong dilaksanakan di rumah Ibu Rosalina di Kampung Salore, Desa
Tulakadi. Kegiatan tersebut bermula dari Romo Yoseph Ukat yang mengetahui bahwa
di Bondowoso mempunyai makanan khas tape berbahan singkong. Kemudian Romo
Yoseph meminta anggota Pos Salore untuk memberi pelatihan pembuatan tape kepada
ibu-ibu PKK sebagai keterampilan untuk berwira usaha.
Alat dan bahan pun disediakan oleh Romo
Yoseph dan PKK.Para peserta pelatihan merasa senang mendapat tambahan keterampilan dalam
mengolah singkong menjadi makanan yang baru di daerah mereka. @ANDI
Posting Komentar