Home » , » Pengukuhan Wakil Komandan Batalyon Roket-2 Marinir

Pengukuhan Wakil Komandan Batalyon Roket-2 Marinir

Written By ANDI on 16 Mei 2018 | 11:01 AM



PK,.SURABAYA,.Komandan Batalyon Roket-2 Marinir, Letkol Marinir Dian Suryansyah, S.E., M. Tr.Hanla., M.M secara resmi memimpin upacara pengukuhan jabatan Wakil Komandan Batalyon Roket-2 Marinir, Mayor Marinir Sulistyo Ivan Nurcahyo bertempat di Ruang Lobby Batalyon Roket-2 Marinir, Karang Pilang, Surabaya, Selasa (15/05/2018).

Mayor Marinir Sulistyo Ivan Nurcahyo dikukuhkan sebagai Wadanyon sebelumnya menjabat sebagai Perwira Staf Intelijen Lanal Lampung, dulunya juga terlahir sebagai putra “Bajra Ghosa”. Bertindak sebagai Komandan upacara Kapten Marinir Pandi Sutamto yang sehari-hari menjabat sebagai Pasi Pers Batalyon Roket-2 Marinir.

Dalam amanatnya, Danyon Roket-2 Mar menyampaikan sebagaimana bahwa, lazimnya organisasi yang dinamis dan modern, TNI Angkatan Laut khususnya Korps Marinir secara terencana dan berlanjut, melaksanakan rotasi jabatan bagi para perwiranya, untuk kepentingan peningkatan kemampuan personil yang menjalankannya dalam rangka memenuhi tuntutan kebutuhan pembinaan Satuan.

Upaya penyegaran dan sekaligus bagian dari peningkatan kinerja organisasi, memantapkan kualitas kepemimpinan, profesionalitas, memperluas wawasan dan memperkaya pengalaman, sehingga pengukuhan jabatan Wadanyon Roket-2 Mar ini, hendaknya dapat dipahami sebagai upaya optimalisasi pencapaian tugas pokok Batalyon Roket-2 Mar yang diharapkan akan mampu mengemban setiap tugas dengan semakin profesional.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Danyonroket-2 Mar dan atas nama seluruh Prajurit “Bajra Ghosa” mengucapkan selamat atas jabatan yang di emban. “Saya berharap agar saudara dapat memberikan kontribusi yang maksimal dalam mengembangkan Batalyon Roket-2 Marinir ini melalui konsep dan kreatifitas guna mewujudkan organisasi yang lebih efisien, efektif dan produktif, sehingga tujuan organisasi dapat berjalan sesuai arahan pimpinan", pungkasnya.

Diakhir kegiatan Komandan Batalyon Roket-2 Marinir, pemberikan ucapan selamat kepada Wadanyon diikuti para perwira, dan seluruh anggota serta ditutup dengan foto bersama.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando