Pekanbaru (21/3). Bertempat di Gor Disporau, Medan, Sumatera Utara, Doojang Taekwondo Batalyon Komando 462 Paskhas ikuti Kejuaraan Nasional Taekwondo Komando Cup II 2018 yang berlangsung dari tanggal 16 s.d 18 Maret 2018.
Dipimpin Lettu Pas Sugiyanto, (Manager Team) Serka Abdullah Lubis, (Official) Sertu Bambang Pujoyono, (Medic) Serda Budiarta, (Coach Unit Khusus) Koptu Yustianus Seda, Kopda Ester, Kopda Atang, (Junior Coach), anggota Pia Ardhya Garini Ranting 01-4/G.IV Yonko 462 Paskhas, Sabeum Saddam Nour, dan Sabeum Jimmy Rinaldi S.H. turut mendampingi para atlet Taekwondo selama pertandingan berlangsung.
Adapun perwakilan Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas mengirimkan 13 Atlet Unit Khusus dan 21 Atlet Junior. Kejuaraan ini diikuti oleh 1200 Peserta dari berbagai daerah Se-Sumatera diantaranya Sumatera Barat, Sumatera Utara, Aceh, Riau, Jambi dan Negara tetangga Malaysia juga turut dalam kejuaraan tersebut.
Dalam Kejuaraan Nasional Taekwondo Komando Cup II 2018 ini kontingen dari Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas Raih 10 Medali Emas, 4 Medali Perak, 8 Medali Perunggu, Juara Umum II, dan Atlet Terbaik Pra Junior Putri. Medali Emas diraih Kopda Erwin Sahputra, Praka Sukiawan, Praka Priyo, Prada Syangkot B.S, Asyraf, Shakira, Tiara Ayu (Atlet Terbaik Pra Junior Putri), Bagaskara, Kinan Aqila, dan Chensya. Medali Perak diraih Praka Aslim, Praka Wiem, Pratu Irvan dan Hilal Alawi Lubis. Medali Perunggu diraih Praka Chandra, Pratu Rivan, Ferian, Rika, Hasna Al Fatih S.B, Shilvia, M. Muqsa, Ghozy Al Ghazali.
Komandan Batalyon Komando 462 Paskhas Letkol Pas M. Arif Zainudin menyampaikan rasa hormat dan bangga serta penghargaan atas prestasi yang diraih oleh Atlet Doojang Taekwondo Yonko 462 Paskhas. Hasil yang diraih oleh para Atlet Taekwondo Yonko 462 Paskhas pada Kejuaraan Nasional ini merupakan hasil dari latihan rutinitas yang dilaksanakan selama ini dan Kejuaraan ini pula dapat menambah mental serta pengalaman bertanding.
“Bagi Atlet yang telah berhasil meraih medali agar jangan cepat merasa puas, namun harus dapat dijadikan motivasi untuk terus berlatih guna mencapai prestasi yang lebih baik lagi yang dapat mengharumkan Korps Baret Jingga khususnya Yonko 462 Paskhas” harap Danyonko 462 Paskhas.
Posting Komentar