Home » » MELALUI RASKO 2018, KOLINLAMIL BERTEKAD DAN BERANI MELAKUKAN PERUBAHAN GUNA HADAPI ERA KEKINIAN

MELALUI RASKO 2018, KOLINLAMIL BERTEKAD DAN BERANI MELAKUKAN PERUBAHAN GUNA HADAPI ERA KEKINIAN

Written By ANDI on 31 Jan 2018 | 8:32 PM



Jakarta, 31 Januari 2018 ------- Sebagai tindak lanjut dari penyelenggaraan Rapat Pimpinan TNI AL (Rapim TNI AL) tahun 2018, Kolinlamil menggelar Rapat Staf dan Komando (Rasko) tahun 2018 yang berlangsung di Mako Kolinlamil, Jakarta Utara, Rabu (31/1). Pada kegiatan ini Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Yudo Margono, S.E. memimpin langsung Rasko sekaligus membuka kegiatan yang diikuti oleh seluruh unsur pejabat di jajaran Kolinlamil yang melibatkan 100 peserta, yang dihadiri Kaskolinlamil, Irkolinlamil, Para Asisten Pangkolinlamil, Para Kadis, Komandan Satlinlamil Jakarta dan Surabaya serta Para Komandan KRI jajaran Satlinlamil Jakarta dan Surabaya.

Rapat Staf dan Komando Kolinlamil tahun 2018 bertemakan “Dengan Dilandasi Jiwa Ksatria, Militan, Loyal, Profesional dan Modern TNI AL Siap melaksanakan Tugas dalam Rangka Mendukung Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia”. Rapat Staf dan Komando tahun 2018 merupakan media yang efektif untuk menerima masukan secara langsung dari para peserta Rasko terkait dengan permasalahan pelaksanaan tahun 2017, sehingga pada program kerja tahun 2018 dapat terlaksana secara optimal.

Dalam sambutannya, Panglima Kolinlamil menyampaikan sebagai Kotama Operasi TNI dan Kotama Pembinaan TNI AL berpedoman pada kebijakan Panglima TNI maupun Kebijakan Kasal pada bidang strategi dan perencanaan umum, intelijen, opslat, personel, logistik, teritorial, komlek sampai dengan bidang pengawasan. Kebijakan tersebut diantaranya tentang Proses pengadaan alutsista TNI yang mengutamakan Prinsip trimatra terpadu atau interoperability, deteksi dini dan cegah upaya memecah kebhinekaan, dukung program pemerintah target 4000 personel TNI dalam misi PBB, peningkatan profesionalisme prajurit TNI, modernisasi dan pemenuhan dukungan harwat alutsista, laksanakan kegiatan Binter melalui Opster dan serbuan teritorial serta Bakti TNI, modernisasi alkomlek dan pernika TNI dan target pencapaian opini wajar tanpa pengecualian (WTP). Sedangkan kebijakan Kasal meliputi penajaman Minimum Essential Force (MEF), pembentukan Koarmada 3, revisi Doktrin TNI AL, pengembangan kekuatan, penajaman tugas intelijen, menyiapkan MNEK ke-3 2018 di Lombok, menyusun cetak biru personel jangka menengah dan jangka panjang, melaksanakan penataan sistem logistik yang tidak terintegrasi, melanjutkan penataan organisasi spotmar, mencapai opini WTP.

Dari kebijakan tersebut, Panglima Kolinlamil menekankan agar pencapaian output kinerja Kolinlamil harus optimal sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi TNI AL khususnya dalam mencapai target WTP yang telah ditetapkan. Selain itu pula, juga dikatakan bahwa Rapat Staf dan Komando (Rasko) adalah media koordinasi dan membangun komitmen secara bersama – sama untuk mengimplementasikan berbagai kebijakan pemimpin yang telah digariskan. “Dengan Rasko 2018 ini, saya harapkan dapat diambil langkah nyata dan konsisten dalam meningkatkan kemampuan Kolinlamil. Untuk itu manfaatkan kesempatan ini sebaik – baiknya” ujar Panglima Kolinlamil.

Agenda Rasko Kolinlamil tahun 2018 sendiri dimulai dari paparan Irkolinlamil, Asisten Perencanaan dan Anggaran, Asisten Intelijen, Asisten Operasi, Asisiten Logistik, Komandan Satlinlamil Surabaya/ Jakarta dan diakhiri oleh paparan Komandan Denmako Kolinlamil. Adapun kebijakan Panglima Kolinlamil meliputi peningkatan fungsi pengawasan internal oleh inspektorat, peningkatan kemampuan intelijen dengan melaksanakan deteksi dini dan cegah dini setiap bentuk ancaman serta gangguan terhadap personel dan material, mengatur kegiatan operasi unsur secara efektif dan efisien sesuai kemampuan agar tercapai Employment Cycle yang ditetapkan, pelaksanakan latihan individu, mingguan, LDD dan latihan-latihan sesuai dengan sisbinlat dalam meningkatan profesionalisme.

Khusus di bidang personel akan prioritaskan pemenuhan pengawakan Kapal dan juga penandatanganan pakta Integritas jabatan bagi Komandan dan Kadepsin (KKM) KRI dalam dalam melaksanakan tugas” tegas Panglima Kolinlamil. Sementara Bidang logistik diarahkan untuk melaksanakan proses lelang dengan tertib dan konsisten serta penyusunan HPS sesuai ketentuan. “Laksanakan pemeliharaan dan perawatan kapal serta pengadaan peralatan dengan selektif juga skala prioritas, khususnya peralatan yang mendukung tugas KRI. Dan lengkapi peralatan keselamatan kapal, khususnya peralatan guna penanggulangan kebakaran dan kebocoran” tandasnya.

Untuk bidang perencanaan dan anggaran, Panglima Kolinlamil menekankan untuk menyusun Blue Print Kolinlamil sampai dengan tahun 2029. Kemudian melaksanakan kontrol penyerapan anggaran setiap triwulan, agar tidak terjadi penumpukan di akhir tahun. Dan kepada Komandan Denmako yang membidangi kemarkasan untuk terus menegakan disiplin prajurit dan kebersihan dan keindahan Mako Kolinlamil. Kepada Dinas Hukum dan Provost supaya menegakkan disiplin prajurit dengan Operasi Gaktib dan Yustisi secara rutin tanpa pandang bulu, cek kelengkapan diri prajurit & ASN (KTA, SIM, STNK) serta koordinasi dengan Pomal Lantamal untuk percepatan penyidikan dan penuntutan terhadap prajurit yang diajukan proses Dilmil”. (Dispen Kolinlami Sebagai bentuk komitmen dalam pelaksanaan tugas yang lebih baik Panglima Kolinlamil menyampaikan “Kolinlamil Bertekad dan Berani Melakukan Perubahan Guna Hadapi Era Kekinian (now)” sebagai pelecut semangat bagi perwira Kolinlamil dalam melaksanakan tugas, tandasnya. . (Dispen Kolinlamil).
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando