Kaimana
~ Produksi Miras lokal di Kampung Sisir Distrik Kaimana cukup
mengkhawatirkan karena hal tersebut sudah memberikan pengaruh negatif
pada pemuda setempat dimana banyak pemuda menjadi suka mabuk-mabukan.
Upaya pemberantasan pun sudah sering dilakukan namun pabrik Miras lokal
yang berada di dalam hutan dengan jumlah yang banyak membuat upaya
pencegahan dan pemberantasan menjadi kendala tersendiri.
Namun hal
tersebut tidak membuat Babinsa menjadi menyerah, dimana Babinsa Koramil
1713-01/Kaimana, Serda Rumpaidus terus menerus memberikan pengarahan
kepada warga mengenai bahaya Miras seperti yang dilakukannya hari ini,
Selasa (17/10/2017).
Sebelumnya
Serda Rumpaidus melakukan Komsos ke kampung binaannya di kampung Sisir
dan bertemu dengan tokoh pemuda serta masyarakat lainnya. Dalam Komsos
tersebut Babinsa memberikan pengarahan dan ajakan untuk menghindari
mengkonsumsi Miras karena selain merusak kesehatan tubuh, hal tersebut
juga berdampak pada permasalahan sosial. Tidak jarang orang yang sudah
mabuk berbuat kriminalitas baik perkelahian sampai kepada tindakan yang
lebih buruk lagi. "Mari kita berikan contoh yang baik kepada masyarakat
dan juga anak-anak dengan tidak mengkonsumsi Miras secara berlebihan
karena akan menimbulkan permasalahan di masyarakat" ujar Serda
Rumpaidus.
Serda
Rumpaidus pun mengajak masyarakat untuk bersama-sama dengan TNI dan
Polri untuk memberantas Miras selain itu Serda Rumpaidus pun menekankan
agar masyarakat tidak ada yang terlibat dengan produksi Miras lokal
karena bisa terjerat hukum. Warga pun merasa senang dengan adanya Komsos
ini dan mereka pun mengharapkan produksi Miras bisa ditekan baik yang
produksi lokal maupun yang didatangkan dari luar kabupaten. Warga
mengharapkan adanya suasana damai di Kp. Sisir tanpa adanya Miras
sehingga pembangunan dapat berjalan lancar.
Posting Komentar