PK,.Cilacap
- Pelaksanaan pembangunan fisik TNI Manunggal Membangun Desa atau
(TMMD) Sengkuyung tahap II tahun 2017 yang digelar di Desa Palugon yang
menyambungkan Desa Malabar, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap hingga
kini, cukup memuaskan karena sesuai dengan target yang diharapkan.
"Dari
beberapa pelaksanaan fisik infrastruktur seperti pembuatan jalan
Makadam dan rehab rumah tidak layak huni, hari ini pencapaiannya sudah
80 persen. Capaian ini sesuai dengan apa yang kami perhitungkan," ujar
Danramil 16/Wanareja Kapten Inf. Tasino, Senin (24/07).
TMMD
Sengkuyung tahap II ini sebelumnya dibuka oleh Bupati Cilacap H. Tato
Suwarto Pamuji pada 4 Juli 2017 di lapangan Desa Palugon, Kecamatan
Wanareja, Kabupaten Cilacap.
Menurut
Kapten Inf. Tasino, target pekerjaan fisik yang telah dicapai hingga 80
persen dalam tiga Minggu kegiatan ini, yakni pembuatan jalan makadam
sepanjang 1.600 meter, kemudian rehab rumah tidak layak huni (RTLH)
sebanyak 15 unit.
Kegiatan
pengerjaan fisik itu diikuti 121 personel yang terdiri dari, Kodim
0703/Cilacap, TNI AL Lanal Cilacap , Polres Cilacap serta dinas instansi
dan masyarakat.
Selama 3 Minggu berlangsung TMMD
di Desa Palugon, katanya. Partisipasi masyarakat setempat sangat tinggi,
sehingga hal ini menggambarkan bahwa TNI benar-benar menyatu dengan
masyarakat.
Salah satu
bentuk swadaya dan kebersamaan berlangsungnya TMMD adalah warga antusias
membantu TNI dalam melaksanakan tugas negara, karena warga juga sadar
bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membangun Desa mereka.
Kapten
Inf. Tasino juga memastikan bahwa dalam beberapa hari ke depan jelang
penutupan target pelaksanaan fisik TMMD bisa rampung, sehingga menjelang
penutupan kegiatan, seluruh kegiatan baik fisik maupun nonfisik bisa
selesai 100 persen.
"Kami
bersyukur karena hasil TMMD di Desa Palugon sampai hari ini cukup
menggembirakan dan sesuai target. Bahkan kami optimis semua yang kami
targetkan baik fisik maupun nonfisik akan selesai tepat waktu,"
pungkasnya. (Pendim0703Clp)
Posting Komentar