Sorong,
Senin (24/07/2017). Koramil 1704-13/Sorong Barat melaksanakan kegiatan
Binter tentang sosialisasi wawasan kebangsaan dan bela Negara, kepada
170 orang peserta Kader pembentukan bela Negara Kartika Wira Bahari di
Lantamal XIV Sorong.
Danramil
1704-13/Sorong Barat Mayor Chb Sumardi mengatakan “Sebagai calon
penerus bangsa yang handal maka sejak dini didalam jiwa para penerus ini
harus segera ditanamkan jiwa patriot untuk menjadi benteng negara dari
ancaman dari dalam maupun dari luar negri karena setiap warga negara
mempunyai kewajiban yang sama untuk menjaga kedamaian yang ada, untuk
itu kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan untuk
memberikan tentang makna bela Negara “ tuturnya
Kegiatan
Sosialisasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan
pemahaman kepada para peserta kader, terutama tentang nilai-nilai
kebangsaan dan juga untuk menumbuhkembangkan semangat bela Negara. Pada
seusia muda cenderung mudah terpengaruh dengan hal-hal yang bisa
merugikan diri sendiri atau orang lain dimana mereka adalah harapan dan
generasi penerus bangsa. Untuk itu perlunya para peserta kader
mendapatkan wawasan kebangsaan dan bela Negara ini “tambahnya
Bpk.
Wosen Hans selaku ketua Panitia kader sangat mengapresiasi dengan
adanya kegiatan sosialisasi tersebut, diharapkan, agar apa yang sudah
diajarkan oleh Bapak TNI ini dapat diserap dengan baik dan dapat
diterapkan dalam kehidupan sehari-hari "pungkasnya
Posting Komentar